"Alex Telles sudah melewatkan pertandingan Piala FA karena dia dites positif Covid minggu lalu dan, sayangnya, hal yang sama terjadi hari ini dengan Fred,” tambahnya. Kabar baiknya, sejumlah pemain yang sebelumnya absen justru akan kembali di laga ini. Mereka adalah Edinson Cavani dan Raphael Varane.
Selain itu, Paul Pogba juga dikabarkan sedang dalan kondisi prima untuk dimainkan. Gelandang timnas Prancis itu diharapkan mampu tampil baik untuk mengisi lini pertahanan Setan Merah yang sebelumnya kalah dari Middlesbrough di ajang Piala FA.
"Hal-hal itu terjadi dan itulah mengapa lebih penting untuk memiliki pemain seperti Paul Pogba sekarang tersedia lagi," pungkas pelatih berusia 63 tahun tersebut. Laga Manchester United vs Burnley akan tersaji di Stadion Turf Moor, Rabu (9/2/2022) dini hari.
Ini merupakan kans Man United untuk meneruskan tren positif mereka di Liga Inggris, terlebih Burnley kini berada di peringkat buncit klasemen. Burnley bahkan baru mencatatkan kemenangan satu kali dari 19 pertandingan yang dilakoni. Mereka telah menelan delapan kekalahan dan 10 laga imbang.
Editor : EldeJoyosemito