JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Kapten Timnas Indonesia U-23 Rizky Ridho Ramadhani menjadi imam sholat berjamaah sebelum pertandingan Piala Asia 2024 di Qatar, terekam kamera. Momen tersebut pun menjadi viral di berbagai platform media sosial.
Dikutip dari Okezone, Rabu (24/4/2024) momen tersebut terekam dalam video yang viral usai diunggah oleh akun Instagram @sipalingtimnas12 dan @garudafansindonesia. Dalam video tersebut, bek tengah sekaligus Kapten Timnas Indonesia U-23, Rizky Ridho Ramadhani, terlihat menjadi imam sholat bagi rekan-rekannya yang beragama Islam.
Mereka terlihat sedang melaksanakan sholat di ruang ganti stadion Qatar yang diberi batasan menggunakan papan bertuliskan Press Conference Room. Hal ini disebabkan bahwa area sholat yang disediakan telah penuh dengan para suporter yang sedang menyaksikan pertandingan langsung Piala Asia 2024.
Dalam tayangan lain, terlihat penyerang Timnas Indonesia U-23 Witan Sulaeman sedang melaksanakan sholat di ruang istirahat para pemain dengan menggunakan handuk putih sebagai alas sajadah.
Dalam beberapa pertandingan, diyakini bahwa usaha Timnas Indonesia U-23 dalam latihan dan dorongan doa yang mereka panjatkan saat melakukan sholat menjadi faktor utama dalam meraih kemenangan Skuad Garuda.
Netizen pun memberikan komentar positif di bawah video viral tersebut. Mereka memberikan apresiasi terhadap akhlak para pemain Timnas Indonesia U-23 yang konsisten menjalankan ibadah sholat sebagai seorang Muslim.
"Di mana pun berada jangan lupakan sholat, karena sholat itu adalah identitas yang menunjukkan bahwa dirinya seorang Muslim," tulis pemilik akun @muhktar*****.
"Pantas susah dibobol, dua bek timnas ini ada malaikat yang menjaga dari belakang," komentar @fian*****.
"Ketika kamu ingat Allah, Allah mudahkan segalanya," tukas @17iru*****.
"Pantes jadi kapten, sang imam ternyata Rizky Ridho. Semoga perjuangan Timnas Indonesia sampai final," ungkap @mulya******.
Allahu a'lam.
Editor : Arbi Anugrah