get app
inews
Aa Read Next : Mengapa Ketua Bawaslu Banyumas tak Jadi Ikut Kontestasi Pilkada? Ini Alasannya

Ribuan Warga Antusias Ikuti Jalan Sehat Depo Pelita, Hadiahnya Banyak

Minggu, 26 Mei 2024 | 19:17 WIB
header img
Ribuan warga Banyumas dan sekitarnya antusias mengikuti jalan sehat yang diselenggarakan oleh Depo Pelita Sokaraja, Banyumas, pada Minggu (26/5/2024). (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Ribuan warga Banyumas dan sekitarnya antusias mengikuti jalan sehat yang diselenggarakan oleh Depo Pelita Sokaraja, Banyumas, pada Minggu (26/5/2024).

Acara jalan sehat ini dimulai dan berakhir di area parkir barat Depo Pelita, dengan rute yang melintasi ruas Jalan Menteri Supeno dan Jalan Desa Kalikidang, Kecamatan Sokaraja.

"Jalan sehat ini adalah bentuk kepedulian kami terhadap lingkungan masyarakat, sekaligus berbahagia bersama warga," kata General Manager Depo Pelita Sokaraja, Herman Hutanto.

Ia berharap kegiatan ini dapat menjadi agenda rutin tahunan yang direncanakan dengan baik dan dapat diikuti oleh seluruh lapisan masyarakat Banyumas.

"Untuk tahun ini, kami menyediakan 6 ribu tiket dengan harga Rp 5 ribu, dan semuanya habis terjual. Bahkan, ada warga yang tidak kebagian tiket karena persediaan habis," katanya.

Setelah mengikuti jalan sehat, para peserta berkumpul bersama sambil menunggu pengundian kupon doorprize dengan hiburan musik.

Panitia penyelenggara menyediakan ratusan hadiah menarik, termasuk sepeda listrik, springbed, kulkas, TV LED 50”, lemari, kipas angin, mesin cuci, kompor gas, dan masih banyak hadiah hiburan menarik lainnya.

Kegiatan jalan sehat ini merupakan bagian dari rangkaian acara untuk memperingati HUT ke-18 Depo Pelita. Acara ini juga dilengkapi dengan bazar tebus murah yang menyediakan bahan kebutuhan pokok bagi masyarakat, seperti minyak, gula pasir, hingga beras.

Selain jalan sehat, rangkaian HUT ke-18 Depo Pelita juga diawali dengan event Tour Depo Tambi, pameran smart home, perumahan, bahan bangunan, serta digital marketing untuk usaha mikro kecil dan menengah (UMKM).

Herman menambahkan bahwa melalui beragam kegiatan dalam rangka memperingati hari ulang tahun ini, Depo Pelita ingin memberikan dampak positif terhadap lingkungan.

"Kami ingin peduli kepada semua kalangan masyarakat sehingga dapat berkembang di kabupaten-kabupaten tempat Depo Pelita berada. Masyarakat juga dapat turut berkembang, tidak hanya dari sisi konsumtifnya, tapi juga mendukung segala kegiatan yang dapat meningkatkan perekonomian warga sekitar," jelasnya.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut