PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - 3.027 calon mahasiswa baru Universitas Jenderal Soedirman (Unsoed) Purwokerto melakukan registrasi atau verifikasi fisik dan berkas. Calon mahasiswa lolos melalui jalur Ujian Tulis Berbasis Komputer - Seleksi Nasional Berdasarkan Tes (UTBK - SNBT) 2024.
"Registrasi fisik ini merupakan rangkaian registrasi calon mahasiswa baru yang sudah dimulai dua minggu yang lalu," kata Koordinator Bidang Akademik, Eko Sumanto dalam keterangannya, Rabu (03/07/2024).
Mahasiswa Baru Unsoed. Foto: Dok Humas Unsoed
Menurut dia, calon mahasiswa tersebut, sebelumnya telah melakukan registrasi online sejak tanggal 19-28 Juni 2024 dan mahasiswa baru akan melakukan verifikasi berkas yang telah diupload.
"Kegiatan dilaksanakan di Gedung Registrasi Unsoed pada tanggal 1-3 Juli 2024, pukul 07.30 WIB sampai selesai," jelasnya.
Ia menjelaskan jika 3.027 calon mahasiswa baru dari jalur SNBT 2024 itu terdiri atas 1.952 orang dari jalur reguler dan 1.075 orang dari jalur Kartu Indonesia Pintar Kuliah (KIP-K).
Adapun jadwal registrasi fisik yang dilakukan pada hari pertama (01/07/2024) ditujukan khusus untuk Fakultas Pertanian, Fakultas Biologi, Fakultas Ekonomi dan Bisnis, dan Fakultas Hukum.
Sedangkan pada hari kedua (02/07/2024), registrasi fisik ditujukan untuk Fakultas Peternakan, Fakultas Ilmu Budaya, Fakultas ISIP, Fakultas Perikanan dan Ilmu Kelautan.
Sementara dihari ketiga (03/07/2024), registrasi ditujukan untuk calon mahasiswa baru dari Fakultas MIPA, Fakultas Teknik, Fakultas Ilmu-Ilmu Kesehatan, dan Fakultas Kedokteran.
Eko menambahkan, bagi calon mahasiswa baru yang diterima pada Program studi Kedokteran Umum, Kedokteran Gigi, Farmasi dan Keperawatan, menurut dia wajib mengikuti Psikotest yang dilaksanakan dihari Selasa (02/07).
“Psikotes ini dilaksanakan, untuk mengukur kemampuan dan kompetensi mahasiswa sesuai dengan bidangnya masing-masing dengan minat dan kepribadiannya,” ucapnya.
Sementara menurut Herifdanova, salah satu calon mahasiswa baru yang telah selesai melakukan registrasi online dan fisik mengungkapkan rasa syukur, jika dirinya telah diterima di program studi Ilmu Hukum, Fakultas Hukum (FH) Unsoed.
“Saya bersyukur dan sangat senang dapat diterima di salah satu universitas yang favorit di Indonesia. Dengan diterimanya di FH Unsoed ini, saya bisa menjadi mahasiswa yang aktif dan berprestasi,” kata Nova.
Editor : Arbi Anugrah