Menurutnya, Ahmad Luthfi juga merupakan seorang yang mempedulikan para pemuda. Soalnya, dia kerap bersama pemuda berinteraksi.
"Beliau dekat dengan pemuda sering memberikan wejangan supaya menghindari narkoba, memberikan nasihat agar hati-hati dalam berkendara, menjaga kamtibmas dan lainnya. Untuk itu kami memandang beliau layak menjadi Gubernur Jawa Tengah,"tandasnya.
Sementara tokoh pemuda lainnya, Ngisomudin, mengatakan bahwa siapapun pasangannya, para pemuda Baseh akan mendukung penuh untuk menjadi gubernur.
"Saya bersama pemuda yang lain di sini mendoakan Pak Ahmad Luthfi agar keluarga senantiasa mendapat keberkahan. Kami juga mendoakan beliau agar nanti pada pemilihan dapat terpilih menjadi gubernur. Dengan siapapun pasangannya, kami siap untuk mendukung,"tegasnya.
Editor : EldeJoyosemito