Melanjutkan ke luar negeri, tambah Gus Anam memang banyak prasyarat. Selain keilmuan (seleksi), tentu juga kesiapan wali santri secara umum. Gus Anam berharap semakin banyak santri yang siap dan melanjutkan ke luar negeri.
"Insyaallah secara keilmuan, Mahad Andalusia sudah memberikan yang terbaik. Sangat cukup bekal untuk melanjutkan kemanapun. Bisa ke Ma'had Aly Andalusia, perguruan tinggi manapun hingga luar negeri," katanya.
Seperti diketahui, Gus Anam termasuk satu dari sedikit kiai yang konsisten terkoneksi dengan ulama internasional. Kerap kedatangan tamu dari Syiria, Mesir hingga Dubai. Gus Anam juga tercatat pernah menghadiri forum internasional sebelum masa pandemi di Uzbekistan.
Editor : EldeJoyosemito