get app
inews
Aa Text
Read Next : Inilah Komentar Kevin Diks yang Bawa FC Copenhagen Lolos ke 16 Besar UEFA Conference 

Inilah Komentar Berkelas Kevin Diks yang Bela Trevoh Usai Dirujak Netizen Indonesia

Sabtu, 08 Maret 2025 | 09:08 WIB
header img
Bek FC Copenhagen, Kevin Diks, angkat bicara menanggapi aksi netizen Indonesia yang membanjiri akun Instagram Trevoh Chalobah, pemain Chelsea. (Foto: Conference League)

COPENHAGEN, iNewsPurwokerto.id – Bek FC Copenhagen, Kevin Diks, angkat bicara menanggapi aksi netizen Indonesia yang membanjiri akun Instagram Trevoh Chalobah, pemain Chelsea, dengan komentar bernada rasisme. 

Insiden ini terjadi setelah duel sengit antara FC Copenhagen dan Chelsea dalam babak 16 besar Liga Konferensi Eropa 2024-2025.

Laga yang digelar di Parken Stadium, Copenhagen, Jumat (7/3) dini hari WIB, berakhir dengan skor 2-1 untuk kemenangan Chelsea. 

Dalam pertandingan tersebut, Diks tampil sejak menit awal sebagai bagian dari lini belakang FC Copenhagen. Namun, bek Timnas Indonesia itu harus digantikan pada menit ke-79 setelah mengalami cedera engkel akibat duel dengan Chalobah.

Kejadian ini memicu kemarahan netizen Indonesia, yang kemudian menyerbu akun Instagram Chalobah dengan berbagai komentar bernada rasis. 

Menanggapi hal tersebut, Diks dengan tegas membela Chalobah dan menegaskan bahwa cedera yang dialaminya murni akibat kesalahannya sendiri.

“Saya telah melihat pelecehan rasial terhadap Trevoh Chalobah di Instagram terkait cedera saya. Itu adalah kesalahan saya sendiri,” tulis Diks melalui akun X-nya, Jumat (7/3/2025).

Diks juga menyatakan penyesalannya atas tindakan netizen Indonesia yang melakukan aksi rasisme terhadap Chalobah. Ia menegaskan bahwa dirinya tidak mentolerir segala bentuk rasisme atau diskriminasi.

“Saya tidak menoleransi rasisme atau diskriminasi dalam bentuk apa pun. Semua orang berhak diperlakukan dengan hormat dan kesetaraan,” tegasnya.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut