Wabup Purbalingga Dukung Pembangunan Ekonomi Desa dan Swasembada Pangan

Dimas optimis, program ini akan menjadi langkah nyata dalam merealisasikan janji Bupati Fahmi Muhammad Hanif dan dirinya untuk menciptakan 10.000 lapangan kerja baru di Purbalingga.
Selain membahas pembangunan ekonomi, Wabup Dimas juga mengajak masyarakat untuk meramaikan berbagai acara di Purbalingga selama Ramadan. Salah satunya adalah nonton bareng (nobar) pertandingan Timnas Indonesia vs Australia yang akan digelar di Alun-Alun Purbalingga pada 20 Maret.
"Mari kita ngabuburit bersama, karena Mas Fahmi dan saya bekerja sama dengan Bank Jateng telah menyediakan videotron besar di Alun-Alun," katanya.
Bersamaan dengan itu, Pemkab Purbalingga juga akan menggelar Ramadhan Light Festival, yang menampilkan 250 lampu hias dari Alun-Alun hingga Jalan Jenderal Sudirman.
"Ini adalah festival yang luar biasa karena sepengetahuan kami, belum ada kabupaten tetangga yang menginisiasi acara seperti ini," tambah Dimas.
Tak hanya itu, pada 22 Maret, Pemkab Purbalingga juga akan menyelenggarakan Big Iftar atau buka puasa bersama dengan target 15 ribu peserta. "Insya Allah, kita akan memecahkan rekor MURI untuk buka puasa dengan mendoan terbanyak. Jadi pastikan Bapak Ibu menjadi bagian dari perhelatan ini," ujarnya.
Sementara itu, dalam kesempatan berbeda, Asisten Pemerintahan dan Kesra Setda Purbalingga, Suroto, yang mewakili Bupati Fahmi Muhammad Hanif, menanggapi aspirasi terkait infrastruktur saat berkunjung ke Masjid Jami Baitussalam, Desa Karangtalun, Kecamatan Bobotsari.
"Kami akan mengalokasikan dana sebesar 47 miliar untuk perbaikan jalan rusak. Nantinya, akan dibuat skala prioritas untuk penanganan akses yang membutuhkan perhatian," kata Suroto.
Editor : Arbi Anugrah