get app
inews
Aa Text
Read Next : Begini Joey Pelupessy, Dean James, dan Emil Audero yang Siap Berkiprah

Timnas Indonesia Kenakan Jersey Baru Warna Merah-Putih

Kamis, 20 Maret 2025 | 09:05 WIB
header img
Timnas Indonesia akan mengenakan jersey merah dengan bawahan putih saat menghadapi Australia di lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia. (Foto: Erspro)

SYDNEY, iNewsPurwokerto.id Timnas Indonesia akan mengenakan jersey merah dengan bawahan putih saat menghadapi Australia di lanjutan Grup C Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia putaran ketiga, Kamis (20/3/2025) sore WIB. 

Hal ini diungkapkan oleh manajer tim, Sumardji, dalam keterangannya yang dikutip dari YouTube Justinus Lhaksana, Rabu (19/3/2025).

“Kami telah memutuskan untuk menggunakan jersey merah dengan bawahan putih besok. Ini adalah jersey baru,” kata Sumardji.

Ini menjadi kali pertama Timnas Indonesia kembali mengenakan kombinasi merah-putih sejak September 2022, ketika mereka mengalahkan Curacao dengan skor 2-0. Sumardji berharap, jersey tersebut dapat membawa keberuntungan bagi skuad Garuda dalam pertandingan krusial melawan Australia.

Sumardji juga menepis anggapan bahwa kostum putih lebih membawa hoki bagi Timnas Indonesia. “Kita harus percaya pada bendera kita, merah-putih. Itu adalah jiwa nasionalisme kita dan sesuai dengan warna jersey kita,” ujarnya.

Ia menambahkan, “Semoga dengan keyakinan pada kekuatan warna bendera kita, kami bisa meraih poin dalam pertandingan ini.”

Pertandingan ini menjadi momen penting bagi kedua tim yang sedang memperebutkan tiket lolos langsung ke Piala Dunia 2026. Berdasarkan regulasi, hanya dua tim teratas dari grup yang berhak melaju ke putaran final.

Sementara, tim peringkat ketiga dan keempat harus melanjutkan perjuangan di putaran keempat kualifikasi.

Saat ini, Timnas Indonesia berada di posisi ketiga klasemen Grup C dengan enam poin, hanya satu poin di bawah Australia yang menempati posisi kedua. Pertandingan ini pun diprediksi akan berlangsung sengit, mengingat kedua tim sama-sama berambisi meraih kemenangan.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut