get app
inews
Aa Read Next : Kerap Picu Banjir, Warga Perumahan di Purwokerto Gotong Royong Bersihkan Sungai dari Sampah

Sungai Meluap, Perumahan di Purwokerto Terendam Banjir Sepinggang Orang Dewasa

Kamis, 31 Maret 2022 | 23:46 WIB
header img
Hujan deras yang terjadi di Kabupaten Banyumas sejak sore menyebabkan banjir di perumahan Griya Satria Mandalatama, Kecamatan Purwokerto Barat, Banyumas. (Foto: Tangkapan layar video/ Ist)

PURWOKERTO, iNews.id - Hujan deras yang terjadi di Kabupaten Banyumas sejak sore menyebabkan banjir di perumahan Griya Satria Mandalatama, Kecamatan Purwokerto Barat. Setidaknya belasan rumah terendam hingga sepinggang orang dewasa akibat sungai Jengok yang bersebelahan dengan perumahan meluap.

"Hujan gede, cuma di claster 1 itu jalannya turun, jadi dia paling belakang sebelah sungai, itu memang langganan banjir terus. Sungai meluap, lalu aliran air yang masuk bingung keluar kemana, akhirnya banjir," kata Firman Nurdin, warga Perumahan Griya Satria Mandalatama saat dihubungi iNews Purwokerto, Kamis (31/3/2022).

Dia mengatakan jika banjir serupa pernah terjadi di claster 1 Perumahan Griya Satria Mandalatama. Namun dibandingkan banjir kedua saat ini, lebih parah kejadian banjir yang pertama.

"Dulu yang pertama lebih parah dari yang ini, Kalau ini yang terendam ada sekitar 16 rumah lebih kalau di claster 1. Motor juga kelelep," ucapnya.

Dia mengatakan jika banjir mulai menggenangi rumah sekitar pukul 20.30 WIB ketika hujan lebat terjadi. Hingga pukul 22.30 WIB, petugas dari BPBD Kabupaten Banyumas masih melakukan evakuasi terhadap warga yang rumahnya terendam banjir.

"Kejadian pukul 20.30 WIB saat hujan gede, sungai meluap. Sekarang masih ramai ada BPBD juga, penghuninya di evakuasi, banyak rumah kosong juga, ada bayi juga di evakuasi," jelasnya.

 

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut