get app
inews
Aa Text
Read Next : Komunitas Dharma Bhakti Patanjala Gelar Konservasi Mata Air Berbasis Budaya

Tinggalkan Mental Amatir dan Cemen, CPNS Purbalingga Formasi 2024 Mulai Masuki Fase Latsar

Selasa, 06 Januari 2026 | 17:52 WIB
header img
Sebanyak 39 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Purbalingga formasi tahun 2024 mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan II dan III. (Foto: istimewa)

PURBALINGGA, iNewsPurwokerto.id — Sebanyak 39 Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) Kabupaten Purbalingga formasi tahun 2024 mengikuti Pelatihan Dasar (Latsar) CPNS Golongan II dan III. 

Kegiatan tersebut dibuka secara resmi oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Purbalingga, Herni Sulasti, di Pendapa Dipokusumo, Selasa (6/1/2026).

Pelaksanaan Latsar CPNS ini merupakan hasil kerja sama antara Pemerintah Kabupaten Purbalingga dan Badan Pengembangan Sumber Daya Manusia Daerah (BPSDMD) Provinsi Jawa Tengah. Dari total peserta, sebanyak 33 orang merupakan CPNS Golongan III dan enam lainnya CPNS Golongan II, yang seluruhnya berasal dari hasil seleksi CPNS formasi 2024.

Dalam sambutannya, Sekda Herni Sulasti menekankan pentingnya kesungguhan peserta dalam mengikuti seluruh tahapan pelatihan, meskipun sebagian besar materi disampaikan melalui metode pembelajaran jarak jauh atau daring.

“Pelatihan dasar ini menjadi bekal penting bagi CPNS untuk meningkatkan kapasitas dan kompetensi sebelum diangkat secara resmi menjadi Pegawai Negeri Sipil,” ujar Sekda.

Ia menegaskan, Latsar CPNS tidak hanya bersifat administratif, tetapi merupakan fondasi utama dalam membentuk aparatur sipil negara yang berintegritas, berkarakter, profesional, serta memiliki orientasi kuat pada pelayanan publik.

Menurutnya, pelatihan tersebut harus dimaknai sebagai kewajiban sekaligus hak CPNS dalam mengembangkan potensi diri dan meningkatkan kualitas sebagai aparatur negara.

Sementara itu, Kepala Bidang Pengembangan Jabatan Fungsional BPSDMD Provinsi Jawa Tengah, Anon Priyantoro, menyampaikan bahwa Latsar CPNS memiliki peran strategis dalam proses pembentukan karakter dan kompetensi ASN.

“Latsar bukan sekadar formalitas, melainkan tahapan penting untuk membentuk CPNS yang berintegritas, jujur, bertanggung jawab, serta mampu memberikan pelayanan publik yang berkualitas,” jelasnya.

Melalui pelaksanaan Latsar tersebut, para peserta diharapkan mampu menginternalisasi nilai-nilai dasar ASN dan siap menjalankan tugas secara profesional serta berkontribusi bagi pembangunan dan pelayanan masyarakat di Kabupaten Purbalingga.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut