get app
inews
Aa Text
Read Next : 14 Tempat Wisata di Purwokerto, Libur Panjang Akhir Tahun 2024 Segera Tiba

Anak Berkebutuhan Khusus Tewas Terjebak dalam Rumah yang Terbakar, Diduga Korsleting listrik

Senin, 23 Mei 2022 | 19:11 WIB
header img
Seorang seorang anak berkebutuhan khusus (ABK) ditemukan tewas di rumahnya di Kecamatan Purwokerto Barat, yang hangus terbakar. (Foto: Ist)

PURWOKERTO, iNews.id - Fais Nur Ramadan (15) seorang seorang anak berkebutuhan khusus (ABK) ditemukan tewas terbakar di kamar rumahnya di Kelurahan Rejasari, Kecamatan Purwokerto Barat, Kabupaten Banyumas. Warga menduga kebakaran rumah yang menewaskan ABK itu akibat korsleting listrik.

"Dia suka mainan listrik, kalau ada hal-hal baru pengin tahu, apa saja," kata Rahmat Kurnia (55) yang rumahnya bersebalahan persis dengan rumah korban kepada wartawan, Senin (23/5/2022). 

Rahmat mengungkapkan, dugaan itu berdasar karena melihat sumber api kali pertama terlihat dari bagian atas kamarnya. Selain itu, korban selama ini sering bermain instalasi kabel listrik di rumah tersebut. 

Karena kebiasan itu ditangkapnya membahayakan, beberapa waktu lalu Rahmat bahkan sempat memindahkan instalasi kabel listrik di kamar korban ke bagian atas. 

"Kabel sudah saya naikkan ke atas agar tidak bisa dijangaku dia. Mungkin dia tadi mainan (kabel) lagi, terlihat sumber api dari sini (kamar korban)," ujar Rahmat.

Menurut dia, korban bahkan pernah berkali-kali kesetrum akibat mainan kabel listrik. "Kabel diotak-atik gitu, sering juga kesetrum, tapi enggak ada kapoknya," ujarnya.

Korban selama ini tinggal bersama sang nenek, ibu dan adiknya yang masih bayi. Ayah korban telah lama bercerai dengan ibu korban.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut