get app
inews
Aa Read Next : Bertemu Warga Banjarnegara, SBY Bercerita Tidak Suka Memberi Janji Muluk-muluk Saat Jadi Presiden

Cerita Jansen Sitindaon Soal SBY yang Suka Mengabadikan Pemandangan

Kamis, 26 Mei 2022 | 17:42 WIB
header img
SBY kerap minta berhenti saat ada pemandangan bagus, seperti saat perjalanan ke Pacitan

PACITAN, iNews.id - Wakil Sekretaris Jenderal (Wasekjen) DPP Partai Demokrat Jansen Sitindaon membongkar kebiasaan Presiden RI keenam Susilo Bambang Yudhoyono (SBY). Ternyata SBY sangat suka dengan pemandangan yang bagus. Salah satunya ketika perjalanan menuju Pacitan, Jawa Timur.

Jika di dalam perjalanan ada pemandangan yang dirasa elok dan eksotik, maka SBY meminta rombongan untuk berhenti terlebih dahulu.

Setelah berhenti, biasanya SBY langsung mengabadikan pemandangan yang dirasa menarik dan elok. 

Menurut Jansen, jika selama perjalanan dari balik kaca bus SBY melihat ada pemandangan yang dirasa bagus, dia meminta bus untuk berhenti sebentar. Kemudian SBY langsung turun untuk memfoto langsung objek tersebut menggunakan handphone (HP) miliknya.

“Sedikit cerita tentang perjalanan darat kami kemarin selama 10 hari dalam rangka menemani SBY pulang kampung ke Pacitan,” tulis keterangan Jansen Sitindaon melalui akun instagramnya yang dilihat iNews Purwokerto pada Kamis (26/5/2022).

Editor : Elde Joyosemito

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut