get app
inews
Aa Read Next : Kalah dari Irak, Timnas Indonesia Masih Potensial Lolos ke Babak Ketiga, Ini Klasemennya

Tampil Luar Biasa, Timnas Indonesia Libas Tuan Rumah Kuwait

Kamis, 09 Juni 2022 | 01:51 WIB
header img
Indonesia Libas Kuwait di Kualifikasi Piala Asia 2023

KUWAIT CITY, iNews.id – Skuad Garuda mengamuk. Timnas Indonesia mampu melibas 2-1 atas tuan rumah Kuwait dalam laga perdana Grup A Kualifikasi Piala Asia 2023. Duel berlangsung di Jaber Al-Ahmad International Stadium, Rabu (8/6/2022) malam WIB. 

Begitu pertandingan dimulai, Kuwait langsung melakukan permainan menyerang sejak pertandingan dimulai. Beruntung Indonesia mampu menunjukan pertahanan baik yang mampu menghalau berbagai serangan. 

Setelah 20 menit laga berlangsung, Kuwait semakin mempercepat tempo serangan demi mencetak angka. 

Kiper Timnas Indonesia Nadeo Argawinata serta pemain belakang lainnya berjibaku dan mampu menggagalkan upaya yang dilakukan oleh Kuwait. 

Peluang baik didapatkan oleh Indonesia di menit ke-30. Namun, upaya saddil Ramdani yang melakukan serangan dari kanan gagal mengeksekusi nya dengan baik. 

Setelahnya, Indonesia semakin percaya diri dalam melakukan serangan dan cukup merepotkan Kuwait. Meski sukses menciptakan beberapa peluang, Indonesia gagal mengkonversikannya menjadi sebuah gol. 

Namund emikian, Kuwait tidak menyerah begitu saja untuk bisa kembali menguasai tempo pertandingan. Kuwait akhirnya mampu unggul di menit 41 lewat tandukan Yousef Naser. 

Hanya selang dua menit, yakni pada menit 43, Indonesia mendapatkan tendangan penalti setelah Rachmat Irianto dilanggar di kotak terlarang. 

Marc Klok yang menjadi eksekutor pun mampu melaksanakan tugasnya dan membuat skor menjadi 1-1 hingga turun minum. 

Shin Tae-yong memutuskan untuk memasukan Witan Sulaeman yang mampu meningkatkan kualitas serangan bagi Indonesia. 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut