Kisah Horor Pendaki Gunung Arjuno Tersesat dan Melihat Perkampungan Gaib

Avirista Midaada
Kehidupan di atas Gunung Arjuno ternyata dihuni manusia tak kasat mata. Kehidupan mereka layaknya orang di zaman dahulu dan terhat dengan begitu jelas. (foto Ilustrasi: Risna/Okezone)

MALANG, iNews.id - Gunung memang selalu menyimpan kisah misteri dan hal mistis yang dipercaya bahkan dialami para pendaki gunung. Sehingga, para pendaki wajib menjaga perilaku dan sikap mereka ketika mendaki.

Seperti yang dialami Muhammad Naam Kurniawan, pendaki di Gunung Arjuno yang membagikan sedikit pengalaman mistis selama tersesat. Dalam kisahnya tersebut, dia mengaku melihat sejumlah kejanggalan seperti adanya kehidupan layaknya perkampungan manusia gaib di atas gunung.

Sebab kehidupan di atas Gunung Arjuno ternyata dihuni manusia tak kasat mata. Kehidupan mereka layaknya orang di zaman dahulu dan melihatnya dengan begitu jelas.

"Bisa dilihat, sama kayak manusia, cuma gaya hidupnya beda. Terus pakaiannya zaman-zaman dahulu. Kalau kita gambarannya, kalau lihat televisi kayak lihat Tutur Tinular, zaman-zaman dulu lah pokoknya," kata Naam Kurniawan saat ditemui MNC Portal, pada Kamis (7/7/2022).

Dia juga melihat beberapa prajurit dengan pakaian perang zaman dahulu seperti kerajaan. Mereka membawa senjata seperti parang dan keris serta berbaris rapi.

"Caranya berpakaian memang kerajaan, nggak pakai blangkon, telanjang dada. Ada yang bangsawan pakai kain sedikit, seperti di film-film gitu pokoknya," katanya.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network