Kisah Ganjar Pranowo Diajak Relawan Evakuasi ODGJ di Banyumas

Pepih Nurlelis
Relawan ODJG di Banyumas dan Ganjar saat Mengevakuasi ODGJ. Foto: Dok Pemprov Jateng

BANYUMAS, iNewsPurwokerto.id - Belasan relawan Orang Dengan Gangguan Jiwa (ODGJ) di Banyumas mendatangi tempat Gubernur Jawa Tengah, Ganjar Pranowo saat menginap di hotel pada, Senin (18/7/2022). Para relawan mengajak Ganjar untuk jogging dan hunting, sekaligus mencari dan mengevakuasi ODGJ yang ada di Banyumas Raya.

"Pagi Pak, kami dari relawan ODGJ Banyumas. Ingin ikut jogging sama Bapak dan kalau mau Bapak kami ajak hunting ODGJ," kata Sapto Hadi Wibowo, salah satu anggota ODGJ Banyumas.

Ganjar menerima ajakan para relawan dengan antusias, karena hal tersebut merupakan pengalaman baru dapat jogging bersama relawan ODGJ dan menyaksikan secara langsung misi kemanusiaan yang mereka lakukan.

Saat perjalanan, terlihat ODGJ pria berambut gondrong dan memakai baju lusuh di depan Masjid Tujuh Belas Purwokerto, tepatnya sedang duduk di halte. 

Editor : Pepih Nurlelis

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3 4

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network