Polisi Tangkap 1 Eksekutor Penembakan Istri Anggota TNI di Semarang, 3 Lainnya Masih Diburu

Kristadi, Ahmad Antoni
Kapolrestabes Semarang Kombes Pol Irwan Anwar menjelaskan perkembangan penyidikan penembakan istri TNI di Semarang. (Ist)

Sebelumnya diberitakan, tim gabungan telah menyita dua unit ranmor roda dua yang digunakan oleh pelaku. Kedua ranmor tersebut adalah motor ninja warna hijau dan Honda Beat warna hitam. Salah satu kendaraan tersebut bahkan sempat diubah warna bodinya untuk mengelabui petugas.

“Kendaraan ini kita sita dari rumah rekan salah satu pelaku. Disita di jalan Pamularsih dan di Sayung, salah satu rumah rekan kelompok pelaku ini,” ujarnya.

“Kalau di CCTV kemarin kendaraannya berwarna hijau, namun pasca kejadian itu oleh pelaku kemudian catnya diubah dari warna hijau terang menjadi hijau muda untuk menghilangkan jejak daripada peristiwa ini,” ujar Irwan.

Selain mengamankan kendaraan yang diduga sebagai sarana kejahatan, dari hasil olah TKP juga diamankan selongsong peluru yang diduga berasal dari senjata api pelaku.

Selain itu, proyektil yang diangkat dari tubuh korban, selongsong peluru tersebut saat ini telah diserahkan ke laboratorium forensik untuk diteliti.

“Nanti secara teori balistik akan diuji ketika senjata yang diduga digunakan akan dicocokkan apakah (proyektil dan selongsong) keluar dari laras senjata ini atau bukan,” ujarnya.

 

Editor : Arbi Anugrah

Sebelumnya

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network