Rencana Kontijensi Antisipasi Lonjakan Covid-19 Disiapkan

Elde Joyosemito
Kapolresta Banyumas Kombes M Firman L Hakim dan Dandim 0701/Banyumas Letkol Inf Candra. (Foto: Elde Joyosemito)

PURWOKERTO, iNews.id- Rencana kontijensi disiapkan untuk mengantisipasi kemungkinan lonjakan kasus Covid-19 di Banyumas. Peran serta masyarakat lebih didorong agar tercipta gerak bersama menanggulangi Covid-19, sehingga benar-benar muncul kesadaran dari bawah.

Kapolresta Banyumas Kombes M Firman L Hakim mengatakan bahwa pihaknya terus mendorong upaya penyadaran masyarakat dari bawah untuk menanggulangi Covid-19.

“Kita mendorong dari bottom up. Sampai sekarang, bersama dengan pemerintah, TNI dan Polri terus mengintensifkan PPKM Mikro. Misalnya saja, soal pendataan, tidak hanya by name, by address saja, tetapi sudah by action. Jadi, kalau ada RT yang melonjak kasusnya, maka upaya dilakukan 3T yaitu test, tracing dan treatment,”kata Kapolresta pada Selasa (8/6/2021) petang.

Dikatakan oleh Kapolresta, penyemprotan juga terus dilakukan. Tidak hanya dengan mobil water canon di jalan-jalan utama, melainkan juga di tingkat paling bawah. “Setiap hari, kami melakukan penyemprotan di gang-gank di wilayah yang telah diidentifikasi ada kasusnya,”ujarnya.

Langkah kontijensi sebagai bagian dari upaya untuk mengantisipasi kemungkinan adanya kenaikan kasus. “Tetapi kita semua tentu tidak ingin seperti Kudus. Karena itulah, segala sumberdaya digerakkan untuk melaksanakan antisipasi,”tegasnya.

Sementara Dandim 0701/Banyumas Letkol Inf Candra mengatakan bahwa rencana kontijensi dibuat sebagai bagian dari upaya sedia payung sebelum hujan. “Jadi, kalau tentara itu mau maju perang, maka disiapkan peralatan dan personelnya. Sehingga, dalam hal ini, kalau ada kasus yang menonjol, maka kita harus siapkan upaya-upayanya,”katanya.

Sebagai contoh, kesiapan untuk melakukan evakuasi, kemudian tempatnya sampai pada ketersediaan tempat tidur. “Ada beberapa tempat yang sebelumnya sudah pernah menjadi tempat karantina, untuk disiapkan kembali,”tandasnya.

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network