Kisah Jenderal LB Moerdani Pernah Dibentak Tentara yang Pangkatnya Lebih Rendah Gegara Salah Parkir

Tim iNews.id
Jenderal LB Moerdani pernah dibentak tentara yang pangkatnya jauh lebih rendah darinya hanya karena salah parkir kendaraan. Lantas bagaimana sikapnya mendapat bentakan tersebut? (Foto: Dok/Wikipedia   

JENDERAL LB Moerdani pernah dibentak tentara yang pangkatnya jauh lebih rendah darinya hanya karena salah parkir kendaraan. Lantas bagaimana sikapnya mendapat bentakan tersebut.   

LB Moerdani atau Benny Moerdani adalah  perwira intelijen era Orde Baru yang kemudian menjadi Panglima ABRI periode 1983-1988. 

Julius Pour dalam buku biografi "Benny Moerdani: Profil Prajurit Negarawan," menyebutkan sekali waktu, Benny sowan ke kantor Kopkamtib hendak menjumpai Panglima Kopkamtib Laksamana Soedomo. 

Kunjungan Benny berkaitan dengan posisinya yang memangku jabatan penting sejumlah biro intelijen: asisten intelijen (asintel) Hankam, asintel Kopkamtib, dan wakil kepala Bakin (kini BIN). Dia pun menjadi Kepala Pusat Intelijen Strategis (Kapusintelstrat) di Hankam.


Panglima ABRI Jenderal TNI LB Moerdani bersama Danjen Kopassus Brigjen TNI Sintong Panjaitan.

Benny saat itu tak berseragam TNI, hanya mengenakan pakaian sipil. Tiba-tiba seorang anggota Korps Marinir AL, penjaga kantor Kopkamtib, menghampiri Benny dan serta-merta melontarkan bentakan. Rupanya, Benny salah memarkirkan mobilnya. Dengan tenang Benny mengalihkan kendaraannya ke tempat parkir, tanpa berbantah.

“Mungkin memang saya salah sendiri,  waktu itu pakai pakaian preman,” kata Benny.

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2 3

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network