Kemenkumham Aceh Lakukan Upaya Jadikan Lapas Sinabang Seperti lapas Nusakambangan

Antara
Kemenkumham upayakan jadikan lapas Sinabang seperti lapas Nusakambangan. Foto: Antara

SIMEULUE, iNewsPurwokerto.id - Menurut Kepala Kantor Wilayah Kemenkumham Aceh, Meurah Budiman, pada Rabu (21/9/2022) menjelaskan bahwa pihaknya sedang mengupayakan Lembaga Pemasyarakatan (Lapas) Kelas III Sinabang di Kabupaten Simeulue, Aceh menjadi seperti Lapas Nusakambangan, Jawa Tengah.

"Kami terus mendorong Lapas Sinabang ini menjadi alternatif Nusakambangan di Aceh. Dan ini sedang kami upayakan," ungkapnya.

Meurah menjelaskan bahwa pihaknya mengusulkan untuk melakukan peningkatan keamanan status Lapas Sinabang meskipun saat ini lapas tersebut masih kelas tiga. Oleh karena itu, sarana dan prasarana lapas juga akan ditingkatkan.

"Kamar-kamar di Lapas Sinabang Sinabang ini memiliki tingkat pengamanan maksimum," katanya.

Selain itu, menurut Meurah, terkait perkembangan dinamika yang terjadi di Lapas, pihaknya juga mengusulkan penambahan petugas lapas.

"Kami tetap melihat perkembangannya. Semuanya dilakukan dengan tolok ukur yang jelas dalam menyikapi perkembangan dan dinamika pembinaan warga binaan di dalam lapas," ujarnya.

Artikel ini telah tayang di iNews.id dengan judul, Mantap! Lapas Sinabang Simeulue Akan Dijadikan seperti Penjara Nusakambangan.

Editor : Pepih Nurlelis

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network