PERNAHKAH Anda mendengar ada air putih termahal di dunia? Aneh tapi nyata, Ya! air bernama Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani viral menjadi air putih termahal di dunia.
Baru-baru ini, foto Nita Ambani, Ketua dan Direktur Reliance Industries viral lantaran dalam foto itu ia terlihat memegang sebotol Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani, di sebuah stadion kriket. Dilansir dari Prestige Online yang dikutip MNC Portal Indonesia, harga air ini sangat mengejutkan.
Di mana lagi Anda dapat menemukan botol air seharga USD59.304 atau setara Rp846 juta rupiah.
Harga tersebut merupakan untuk sebotol air kurang dari satu liter. Airnya orang kaya di dunia, tetapi bukan hanya itu.
Lantas apa yang membuat botol air ini mencatat Rekor Guinness World’s untuk air termahal di dunia? Air untuk setiap botol Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani bersumber dari tiga titik berbeda di bumi yakni, mata air di Fiji, Prancis dan dari gletser di Islandia.
Karena bersumber dari perairan terbersih di dunia, tak heran itu dihargai sedemikian rupa.
Tapi bukan hanya air nya yang membuat Acqua di Cristallo Tributo a Modigliani begitu mahal. Kemasan air dari botol kaca 750 ml ini dilapisi emas 24 karat.
Terlebih, botol-botol ini dirancang oleh desainer botol terkenal Fernando Altamirano, yang dikenal dengan desain botol yang elegan dan masuk dalam daftar botol termahal di dunia.
Fernando mendesain botol-botol ini sebagai penghormatan kepada mendiang seniman Italia Amedeo Clemente Modigliani.
Fernando Altamirano juga merupakan desainer dibalik desain botol cognac termahal di dunia, The Cognac Dudognon Heritage Henri IV.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait