Masjid Legendaris di Kampung Solo, Ada yang Awalnya Tempat Sembahyang Agama Hindu

Melati Pratiwi
Masjid legendaris solo Foto: Instagram@dutawisata.tour

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Menginjakkan kaki di Kota Solo terdapat beberapa masjid legendaris yang memiliki sejarah panjang. Selain menyuguhkan wisata budaya dan kuliner, Masjid legendaris di Kampung Solo yang berdiri kokoh juga siap membuat siapa saja penasaran.

Setiap kota di Indonesia memang memiliki kawasan wisata religi yang begitu menawan. Begitu pula Kota Solo atau Surakarta dengan pesona sederet masjid legendaris

Sesuai dengan namanya, masjid ini disebut legendaris karena memiliki sejarah dan berdiri di Kota Solo.

Berikut ini sederet masjid legendaris di Kampung Solo seperti dirangkum oleh iNews.id beberapa waktu lalu.

1. Masjid Al Wustho Mangkunegaran

Masjid Al Wustho Mangkunegaran merupakan masjid legendaris di Kampung Solo. Masjid ini awal mulanya bernama Masjid Mangkunegaran atau masjid negara. Dahulu, lokasi masjid ini berada di Kauman, Pasar Legi dan pembangunan masjid Al Wustho diprakarsai oleh KGPAA Mangkunegara I pada tahun 1725-1795.

Namun saat masa kepemimpinan berganti menjadi KGPAA Mangkunegara II, masjid ini kemudian dipindahkan menjadi lebih dekat dengan Puro Mangkunegaran. Masjid Al Wustho Mangkunegaran telah mengalami pembangunan secara modern di era KGPAA Mangkunegara VII. 

Demi mendapatkan hasil memuaskan, pihak Mangkunegara juga menggandeng arsitek Belanda bernama Herman Thomas. Perpaduan unsur Jawa yang terselip arsitektur Eropa membuat bangunan masjid benar-benar Indah.

2. Masjid Agung Keraton Surakarta

Masjid legendaris di Kampung Solo selanjutnya adalah masjid Agung Keraton Surakarta. Sunan Pakubuwono III menjadi sosok di balik pembangunan masjid ini. 

Pembangunan masjid ini dimulai pada 1763 dan berakhir pada 1768. Sejarah didirikannya Masjid Agung Keraton Surakarta ini dapat dilihat dari prasasti di dinding luar. 

Dahulu, tepatnya pada masa pra-kemerdekaan, Masjid Agung Keraton Surakarta sangat berperan sebagai lokasi penyebaran agama Islam. Masjid ini juga sering digunakan sebagai acara keagamaan anggota keraton, mulai dari sekaten, maulid nabi, dan grebeg.

3. Masjid Laweyan

Masjid Laweyan merupakan bangunan kuno yang telah berdiri sebelum Masjid Agung Surakarta dibangun. Masjid legendaris di Kampung Solo ini dibangun pada masa Sultan Hadiwijaya pada 1546, masjid ini disebut-sebut sebagai masjid tertua di Solo atau Surakarta.

Faktanya, dahulu bangunan ini bukanlah masjid untuk melakukan ibadah salat, melainkan dipakai untuk sembahyang agama Hindu di Jawa, di bawah pengaruh Ki Ageng Beluk. Hingga pada suatu ketika, Ki Ageng Beluk bertemu tokoh Islam bernama Ki Ageng Henis. Bangunan ini kemudian diserahkan pada Ki Ageng Henis dan fungsinya berubah menjadi tempat ibadah umat Islam.

4. Masjid Raya Sheikh Zayed Solo

Masjid Raya Sheikh Zayed Solo belakangan mencuri perhatian masyarakat. Masjid legendaris di Kampung Solo ini tampaknya bakal menjadi salah satu masjid yang populer. Mengingat, pembangunan masjid ini terbilang sangat spesial. 

Bangunan megah dan mewah tersebut merupakan hadiah dari Pangeran Uni Emirat Arab yakni Syeikh Muhammad Zayed Al Nahyan untuk Presiden Joko Widodo. Apalagi bentuk Masjid Sheikh Zayed sangat memikat mata dengan struktur bangunannya yang bisa dikatakan sebagai miniatur Sheikh Zayed Grand MOsque di Abu Dhabi.

Demikian sederet masjid legendaris di Kampung Solo yang bisa menjadi informasi menarik bagi Anda. Semoga dapat bermanfaat.

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network