Ada 762 Bacaleg dari 17 Parpol Siap Bertarung Perebutkan 50 Kursi DPRD Banyumas

Elde Joyosemito
KPU Banyumas saat melakukan pemeriksaan. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-KPU Banyumas menyatakan dari 18 partai politik (parpol) resmi, hanya 17 parpol yang mendaftar. Secara total, ada 762 bakal calon legislatif (bacaleg) yang siap bertarung. 

Sehingga 762 bacaleg dari 17 parpol akan memperebutkan 50 kursi DPRD Banyumas periode 2024-2029.

Ketua KPU Banyumas Imam Arif Setiadi mengatakan dari 762 bacaleg yang siap maju lewat 17 parpol terdapat 450 laki-laki dan 312 perempuan.

Sementara Komisioner KPU Banyumas Hanan Wiyoko mengatakan sampai Minggu (14/5/2023) pukul 23.59 WIB dari 18 parpol yang, hanya 17 parpol yang mengajukan bacaleg. 

“Satu parpol yang tidak mengajukan adalah hanura. Dengan demikian, maka dari 18 parpol hanya 17 parpol yang mengajukan bacaleg,”jelas Hanan.

Menurut Hanan, di sipol KPU, Hanura terpantau telah mendaftaran bacaleg. Namun demikian, sesuai persyaratan yang ada, harus ada berkas pengajuan ke KPU. “Tetapi nyatanya, mereka tidak menyerahkan berkas pendaftaran sampai hari terakhir,”ujarnya.

Bahkan, kata Hanan, pihaknya juga menghubungi pengurus partai politik tersebut, tak ada respons. Karena sudah sampai pada tenggat waktu jam 23.59 WIB, maka KPU menyatakan bahwa Partai Hanura Banyumas resmi tidak mengajukan bacaleg. 

Menurut Hanan, secara total ada 762 bacaleg yang siap maju lewat 17 parpol. Dari 762 bacaleg yang maju lewat 17 parpol tersebut, tidak seluruhnya mengajukan 50 orang. Ada beberapa partai yang mengajukan kurang dari 50 orang. 

Di antaranya adalah Partai Garuda 15 orang, Partai Buruh 26 bacaleg, dan Partai Kebangkitan Nusantara (PKN) serta Partai Gelora masing-masing mengajukan 36 bacaleg. Kemudian Partai Ummat mengajukan 49 bacaleg. Yang mengajukan 50 bacaleg ada 12 parpol.
 

Editor : EldeJoyosemito

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network