PURWOKERTO, iNews.id- Lagu ciptaan almarhum Didi Kempot Ora Iso Mulih kembali terdengar video pendek yang tersebar dari grup-grup WA maupun melalui Telegram. Konser Ora Iso Mulih tersebut dinyanyikan oleh 250 alumni Universitas Gadjah Mada (UGM) Yogyakarta.
Sebelum konser online, Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo memberikan pernyataan agar masyarakat tidak mudik. Ajakan itu terus disampaikan untuk menekan penyebaran Covid-19.
Ganjar meminta kepada seluruh masyarakat untuk tidak mudik pada Lebaran tahun ini. Ajakan itu terus digelorakan untuk menekan angka Covid-19 dan agar tidak menyebar. “Syaa menyampaikan dan mengajak untuk saudara-saudara saya di seluruh Indonesia dan dunia, mari kita tidak mudik. Tidak mudik tetap asyik,”kata Ganjar sambil menunjukkan tulisan di kaos hitamnya seperti terlihat pada video yang diterima iNews Purwokerto pada Senin (3/5/2021).
Dia mengatakan bahwa konser tersebut sekaligus sebagai tribute kepada almarhum Didi Kempot yang mencipta dan menyanyikan lagu Ora Iso Mulih tersebut. “Konser ini sekaligus sebagai tribute sebenarnya untuk Mas Didi Kempot almarhum. Di mana lagu Ora Iso Mulih dinyanyikan dan diizinkan untuk dinyanyikan. Kita harapkan semangat ini terus digelorakan. Kita juga berdoa kepada Mas Didi Kempot agar husnul khatimah,”ujar Ganjar.
Gubernur Jawa Tengah itu menambahkan bahwa orang-orang yang tidak mudik merupakan patriot bangsa. “Yang tidak mudik, Anda adalah patriot Indonesia, Anda orang-orang hebat. Terus semangat,”tandasnya.
Konser yang melibatkan 250 alumni UGM Yogyakarta itu merupakan Konser Virtual Ora Iso Mulih Kagama Berdonasi. Dalam lagu yang dinyanyikan, ada syair yang diubah sedikit. Dalam lagunya, para alumni UGM menyanyikan,
Mak bapak, aku ra biso mulih
Bodho iki atiku sedih
Mak Bapak, aku ora teko
Aku nderek dawuhe negoro
Mung donga lan pujiku
Sing tak suwun jroning uripku....
Dalam syair yang dinyanyikan ada perubahan, kalimat yang seharusnya neng kene, aku isih kerjo diganti dengan aku nderek dawuhe negoro atau aku ikut melaksanakan perintah negara. Tentu saja untuk tidak mudik.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait