Kasus Omicron Meningkat, 2 Pasien Meninggal Miliki Riwayat Komorbid

Tim iNews.id
Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat dua kasus konfirmasi Omicron meninggal dunia (Foto: Kalinga TV)

JAKARTA, iNews.id - Kementerian Kesehatan (Kemenkes) mencatat dua kasus konfirmasi Omicron meninggal dunia. Dua pasien yang meninggal dunia tersebut memiliki riwayat komorbid.

Kematian dua pasien tersebut merupakan pelaporan fatalitas pertama di Indonesia akibat varian baru Covid-19 yang memiliki daya tular tinggi.

"Kedua pasien tersebut memiliki komorbid," kata Juru Bicara Kementerian Kesehatan, dr Siti Nadia Tarmizi, lewat siaran pers, Sabtu (22/1/2022).

Nadia mengatakan, salah satu pasien Omicron yang meninggal dunia merupakan pelaku perjalanan luar negeri. Pasien tersebut meninggal di RSPI Sulianti Saroso.

"Satu kasus merupakan transmisi lokal, meninggal di RS Sari Asih Ciputat," ujarnya.

Sementara data terbaru hingga Sabtu (22/1/2022), tercatat 3.205 penambahan kasus baru Covid-19. Sebanyak 627 kasus sembuh dan 5 kasus meninggal akibat terpapar Covid-19. 

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network