Inilah Kakang Mbekayu Banyumas tahun 2023

Elde Joyosemito
Billie Sukma Jaya dari FISIP Unsoed Purwokerto dan Sheyla Dolyvia Aprilla Sinaga dari SMK Telkom Purwokerto telah terpilih sebagai Kakang Mbekayu Banyumas. (Foto: Istimewa)

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Billie Sukma Jaya dari FISIP Unsoed Purwokerto dan Sheyla Dolyvia Aprilla Sinaga dari SMK Telkom Purwokerto telah terpilih sebagai Kakang Mbekayu Banyumas tahun 2023. 

Grand Final Pemilihan Kakang Mbekayu Banyumas tahun 2023 diselenggarakan pada Sabtu malam (21/10/2023) di Convention Hall Putra Sang Fajar, Komplek Menara Teratai Purwokerto.

Ketua Paguyuban Kakang Mbekayu Banyumas (Pakemas), Dwi Hana Satria Wibawa, menyampaikan bahwa acara ini diselenggarakan oleh Paguyuban Kakang Mbekayu Banyumas (Pakemas) bekerja sama dengan Dinas Pemuda, Olahraga Kebudayaan dan Pariwisata (Dinporabudpar). Pemenang dalam acara ini akan menjadi Duta Wisata Banyumas Tahun 2023.

"Pemilihan Kakang Mbekayu Banyumas diikuti oleh 103 peserta dengan tema 'Brain, Beauty and Behaviour'," kata Hana.

Ketua Panitia, Deni Rusmana, menambahkan bahwa peserta berasal dari perwakilan siswa-siswi sekolah, perguruan tinggi, serta individu. Pada malam puncak Pemilihan Kakang Mbekayu, diumumkan 10 finalis terbaik, terdiri dari 5 Kakang dan 5 Mbekayu. 

Mereka bersaing untuk menjadi penerus gelar Duta Wisata Banyumas yang tahun sebelumnya dipegang oleh Muhammad Zharfannullah (Zharfan) dari Universitas Muhammadyah Purwokerto dan Dyah Pramesti Padmaningtyas (Pramesti), Mahasiswi Unsoed Purwokerto.

Editor : Elde Joyosemito

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network