PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Dalam upaya menyukseskan transformasi mutu layanan yang mudah, cepat, dan setara kepada peserta Jaminan Kesehatan Nasional (JKN) di fasilitas kesehatan. BPJS Kesehatan memberikan Sertifikat Penghargaan Tingkat Kedeputian Wilayah kepada Puskesmas Kedungbanteng, Kabupaten Banyumas sebagai peringkat satu Fasilitas Kesehatan Tingkat Pertama (FKTP) paling berkomitmen dalam memberikan pelayanan terbaik bagi peserta JKN kategori Puskemas Tingkat Kedeputian Wilayah VI.
“Tentunya kami sangat senang atas pencapaian ini. Puskesmas Kedungbanteng sebagai mitra fasilitas kesehatan dari BPJS Kesehatan selalu berkomitmen untuk meningkatkan mutu layanan. Kami berusaha untuk selalu menyesuaikan dengan yang diamanahkan perjanjian kerja sama yang telah disepakati dengan BPJS Kesehatan,” kata Kepala Puskesmas Kedungbanteng, Maya Widiasesanti dalam keterangannya, Rabu (25/10/2023).
Maya mengucapkan terima kasih atas kerja sama yang telah terjalin dengan BPJS Kesehatan selama ini. Ia juga menuturkan upaya-upaya yang dilakukan Puskesmas Kedungbanteng dalam memberikan mutu layanan terbaik bagi masyarakat.
“Kami memberikan pelayanan sesuai dengan standar-standar dari Kementerian Kesehatan. Kami juga bertransformasi mutu sama dengan yang dilaksanakan oleh BPJS Kesehatan saat ini,” ucap Maya.
Asisten Deputi Jaminan Pelayanan Kesehatan Kedeputian Wilayah VI, Bellza Rizki Ananta mengapresiasi Puskesmas Kedungbanteng yang terus mendukung Program JKN.
“BPJS Kesehatan selalu berusaha mewujudkan pelayanan kesehatan yang berkualitas melalui pengelolaan fasilitas kesehatan yang efektif. Salah satunya dengan melakukan Penilaian Fasilitas Kesehatan Berkomitmen Pelayanan JKN Tahun 2023. Kami mengucapkan selamat dan memberikan apresiasi kepada Puskesmas Kedungbanteng sebagai Peringkat Satu FKTP Paling Berkomitmen dalam Memberikan Pelayanan Terbaik bagi Peserta JKN Kategori Puskemas Tingkat Kedeputian Wilayah VI,” ujar Bellza.
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait