BERLIN, iNewsPurwokerto.id-Pertandingan semifinal Euro 2024 antara Belanda dan Inggris akan disiarkan langsung pada Kamis (11/7/2024) dini hari nanti. Kedua tim akan bertanding di Signal Iduna Park pukul 02.00 WIB.
Timnas Inggris, yang lebih dulu melangkah ke empat besar, harus melalui jalan yang tidak mudah. Pasukan Gareth Southgate mengalahkan Swiss dengan skor 5-3 melalui adu penalti pada Sabtu (6/7/2024) malam WIB. Drama adu penalti terjadi setelah kedua tim bermain imbang 1-1 hingga babak tambahan berakhir.
Pada pertandingan tersebut, pemain Timnas Inggris Ivan Tooney berhasil mengeksekusi penalti pada perempat final Euro 2024 melawan Swiss di Merkur Spiel-Arena, Dusseldorf. Swiss sempat memimpin pada menit ke-75 berkat gol Breel Embolo, namun Inggris menyamakan kedudukan lima menit kemudian melalui gol Bukayo Saka.
Di babak adu penalti, semua algojo Inggris sukses menunaikan tugasnya dengan baik. Sementara itu, penendang pertama Swiss, Manuel Akanji, gagal mencetak gol, yang akhirnya menyebabkan kekalahan timnya.
Beberapa jam kemudian, giliran Belanda yang melaju ke semifinal Euro 2024. De Oranje menang comeback 2-1 atas Turki pada Minggu (7/7/2024) dini hari WIB. Turki sempat unggul terlebih dahulu lewat gol Samet Akaydin pada menit ke-35.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait