"Lomba desa ini memiliki banyak indikator, mencakup semua aspek tentang kinerja desa. Desa yang memiliki kinerja baik, inovatif, dan pemerintahannya bersih dari penyalahgunaan kewenangan pasti memiliki peluang besar untuk menjadi juara," jelasnya.
Dengan adanya lomba desa ini, Pemkab dapat mengevaluasi kinerja pemerintah desa dalam menyusun perencanaan dan melaksanakan program atau kegiatan di desa, sekaligus memotivasi desa untuk selalu meningkatkan kinerja dan inovasi dalam melayani masyarakat.
Tema lomba desa tahun ini adalah "Peningkatan Kualitas Pelayanan Publik dan Pengembangan Sumber Daya Manusia Mewujudkan Desa Mandiri Menuju Kebumen Maju, Sejahtera, dan Berkelanjutan."
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait