Satu Pasangan Gagal, Pilkada Banyumas Hanya Diikuti Satu Pasang Calon

Elde Joyosemito
Satu Pasangan Gagal, Pilkada Banyumas Hanya Diikuti Satu Pasang Calon. Foto: Dok Elde Joyosemito

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id -Pasangan Ma’ruf Cahyono dan Yulianti Supriyati Ningsih yang mendaftar menjelang penutupan akhirnya gagal. Karena pasangan tersebut tidak mampu melengkapi persyaratan sampai akhir penutupan.Sehingga Pilkada Banyumas hanya diikuti oleh satu pasangan calon

KPU Banyumas mengembalikan berkas pendaftaran pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati, Ma’ruf Cahyono dan Yulianti Supriyati Ningsih. Pasangan tersebut mendaftar pada menit akhir menjelang penutupan.

Setelah melalui proses verifikasi hingga Kamis (5/9/2024) dini hari, berkas pendaftaran yang diserahkan dinyatakan tidak lengkap.

Pasangan tersebut diusulkan oleh koalisi Partai Nasdem, PSI, Partai Garuda, Partai Buruh dan Hanura ini sangat mendadak.

Para pendukung dan sejumlah pimpinan parpol pengusul tiba lebih dulu di kantor KPU. Sementara Ma'ruf Cahyono yang merupakan mantan Sekjen MPR ini, tiba sekitar pukul 23.30 WIB.

Seremonial pendaftaran juga sempat tertunda karena harus menunggu pasangannya, Yulianti yang baru tiba pukul 00.00 WIB. 

Yulianti di lokasi tak lebih dari 10 menit. Setelah seremonial penyerahan dokumen pendaftaran langsung meninggalkan lokasi.

Editor : Arbi Anugrah

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network