Karpet Merah di Markas PSG, Lionel Messi Siap Disambut di Paris

Tim iNews.id
Keluarga pemilik klub Paris Saint-Germain, Khalid bin Hamad Al-Thani mengumumkan Lionel Messi sepakat bergabung di Les Parisien. Messi akan segera diperkenalkan. (Foto: Reuters)

PARIS, iNews.id - Karpet merah sudah terbentang di markas Les Parisiens yakni Stadion Parc des Princes untuk menyambut La Pulga. Lionel Messi tampaknya tinggal menunggu waktu bakal diperkenalkan sebagai pemain baru Paris Saint-Germain (PSG).

Sebelumnya pakar transfer Fabrizio Romano memang mengklaim Messi memberikan lampu hijau untuk melakukan negosiasi dengan PSG. Kini diskusi kedua belah pihak tampaknya sudah mencapai titik terang.

Pemandangan di Stadion Parc des Princes menjadi buktinya. ESPN melaporkan karpet merah dibentangkan di depan pintu gerbang stadion untuk menyambut kedatangan Messi.

Bukan cuma itu. Para petugas keamanan juga sudah memenuhi sekitar stadion.

Kemudian perimiter dipasang untuk membatasi suporter yang ingin melihat langsung kedatangan Messi. Kabarnya pesawat La Pulga sudah terbang dari Barcelona ke Paris.

Sesampainya di Ibu Kota Prancis, Messi akan melakukan tes medis sebelum menandatangani kontrak. Kemudian jurnalis Pedro Almeida, melalui akun Twitter-nya mengklaim, PSG akan memperkenalkan Messi pada Selasa 10 Agustus mendatang.

Acara akan dilangsungkan secara meriah di ikon Kota Paris, Menara Eiffel. Perkenalan di Menara Eiffel pernah dilakukan PSG sebelumnya pada 2017 silam.

Saat itu mereka memperkenalkan Neymar Jr, yang mereka datangkan dari Barcelona dan sekaligus memecahkan rekor transfer dunia, yakni 222 juta euro atau setara Rp3,77 triliun.

 

Editor : Arbi Anugrah

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network