Niat Puasa Ramadhan, Jangan Sepelekan Perbarui Terus Setiap Hari

Tim iNews.id
NIAT Puasa Ramadhan sangat penting bahkan diwajibkan sebelum fajar atau sebelum masuk waktu berpuasa. (Foto: Ilustrasi/Shutterstock)

NIAT Puasa Ramadhan sangat penting bahkan diwajibkan sebelum fajar atau sebelum masuk waktu berpuasa.  Dalilnya adalah hadits dari Ibnu Umar radhiyallahu ‘anhuma dari Hafshoh –istri Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam bersabda:

“Barangsiapa yang tidak berniat sebelum fajar, maka puasanya tidak sah.” (HR. Abu Daud)

Ustaz Muhammad Abduh Tuasikal dalam bukunya "Ringkasan Panduan Ramadhan, Bekal Meraih Ramadhan Penuh Berkah" dikutip pada Ahad (13/3/2022) menyebutkan, adapun dalam puasa sunnah boleh berniat setelah terbit fajar menurut mayoritas ulama. Hal ini dapat dilihat dari perbuatan Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam.

Dalil masalah ini adalah hadis ‘Aisyah berikut ini. ‘Aisyah berkata, “Pada suatu hari, Nabi shallallahu ‘alaihi wa sallam menemuiku dan bertanya, “Apakah kamu mempunyai makanan?” Kami menjawab, “Tidak ada.” Beliau berkata, “Kalau begitu, saya akan berpuasa.”

Kemudian beliau datang lagi pada hari yang lain dan kami berkata, “Wahai Rasulullah, kita telah diberi hadiah berupa Hais (makanan yang terbuat dari kurma, samin dan keju).” Maka beliau pun berkata, “Bawalah kemari, sesungguhnya dari tadi pagi tadi aku berpuasa.” An Nawawi radhiyallahu ‘anha mengatakan:

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Halaman Selanjutnya
Halaman : 1 2

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network