Setelah menghadapi Australia, Timnas Indonesia akan menjamu Bahrain di Stadion Utama Gelora Bung Karno pada Selasa (25/3/2025) malam. Haye menegaskan, target tim adalah meraih enam poin dari dua pertandingan tersebut. "Setiap pertandingan, kami selalu mengejar kemenangan," ujarnya.
Selain Haye, sejumlah pemain Timnas Indonesia yang bermain di luar negeri, seperti Justin Hubner, Sandy Walsh, dan Rafael Struick, juga telah tiba di Sydney.
Sementara itu, Joey Pelupessy, pemain yang baru dinaturalisasi, berpotensi tampil sebagai starter melawan Australia.
Menurut pengamat sepak bola nasional, Mohamad Kusnaeni, Pelupessy bersama dua pemain keturunan lainnya, Emil Audero dan Dean James, berpeluang melakukan debut saat melawan Australia. Namun, Kusnaeni menilai ketiganya mungkin tidak langsung menjadi starter karena masih membutuhkan waktu untuk beradaptasi dengan tim.
"Tiga pemain baru ini mungkin akan dimainkan melawan Australia, tetapi mereka belum memiliki banyak waktu untuk beradaptasi. Jadi, kecil kemungkinan mereka langsung menjadi starter," ujar Kusnaeni Senin (17/3/2025).
Pertandingan melawan Australia ini menjadi momen penting bagi Timnas Indonesia untuk memperkuat posisinya di Grup C.
Dengan semangat yang dibawa oleh Thom Haye dan rekan-rekannya, Tim Garuda bertekad memberikan yang terbaik demi meraih kemenangan dan menjaga harapan lolos ke Piala Dunia 2026.
Editor : EldeJoyosemito
Artikel Terkait