Love Story Jenderal Kopassus AM Hendropriyono, Topi dan Air Hangat Langkah Awal Luluhkan Hati Tati

VitrIanda Hilba Siregar
Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono bersama istri Tati Mulya. Foto: (foto: Instagram @AM.Hendropriyono)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Sosok Jenderal TNI (Purn) AM Hendropriyono lekat dengan citra seorang pejuang tangguh. Namun, siapa sangka, dalam urusan asmara, ia membutuhkan waktu satu tahun penuh untuk meluluhkan hati wanita pujaannya, Tati Mulya. Benih-benih cinta mereka tumbuh di dojo karate yang dipimpin oleh Sensei Latif.

Hendropriyono, yang kala itu menghuni asrama Kopassus TNI AD, tak sengaja mendengar percakapan telepon Sensei Latif dengan Tati yang mengajaknya berlatih. Suara wanita yang asing itu membangkitkan rasa ingin tahunya, hingga ia bertekad untuk mencari tahu siapa Tati.

Pertemuan pertama itu meninggalkan kesan mendalam bagi Hendropriyono, yang di kemudian hari memimpin Kopassus. Ia langsung jatuh cinta pada Tati. Namun, cinta bertepuk sebelah tangan. Meski demikian, Hendropriyono tak kehilangan akal dan terus mencari cara untuk memikat Tati. Momen penting itu tiba saat Tati mengikuti ujian kenaikan sabuk karate.

Hendropriyono yang bertugas mengawasi long march sejauh 57 km dari Ambarawa ke Magelang, meminjamkan topinya kepada Tati melalui Sensei Latif agar terhindar dari terik matahari. Perhatian kecil itu ternyata menyentuh hati Tati. 

"Dulu dititipin topi saja sudah senang banget," tutur Tati dalam buku Love Story, Kisah Cinta Tokoh-Tokoh Terkemuka terbitan Harian Seputar Indonesia (2009) dikutip pada Rabu, 16 April 2025.

Ketulusan Hendropriyono terlihat saat ia menjemput Tati yang kelelahan usai long march dengan mobil jip dinas. Ia bahkan menyiapkan air hangat khusus untuk merendam kaki Tati yang membengkak.

"Bapak itu romantis, waktu saya selesai long march, Bapak ambilkan air hangat untuk merendam kaki saya yang bengkak-bengkak," kenang Tati, wanita cantik kelahiran Magelang tersebut. 

Perlahan, hati Tati mulai luluh. Setahun setelah pertemuan pertama, pada tahun 1970, ia akhirnya menerima lamaran Hendropriyono. Cinta mereka terus bersemi meski berbagai ujian menghadang.

Saat merencanakan pernikahan, ada dua lagu romantis yang mengiringi keduanya dalam berdiskusi. Pertama, lagu "Help Me Make It Throught the Night" yang dipopulerkan penyanyi Kris Kristofferson dan "Love Me Tender" yang dinyanyikan oleh Elvis Presley.

 "Dulu kan lagunya itu-itu saja, kita dengar lagu-lagunya dari piringan hitam punya kakek dia," tutur Hendro yang pernah menjabat sebagai Kepala Badan Intelijen Negara (BIN) ini.
 

 

Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta

Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.
News Update
Kanal
Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik Lebih Lanjut
MNC Portal
Live TV
MNC Network