PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id - Polresta Banyumas mengamankan 16 ABG yang diduga terlibat dalam sweeping yang terjadi di Kota Purwokerto pada Minggu (14/8/2022) dinihari. Mereka menamakan diri sebagai geng motor dan ditangkap di Cilacap.
"16 ABG Ditangkap di Cilacap, mereka menamakan dirinya geng motor," kata Kapolresta Banyumas Kombes Edy Suranta Sitepu kepada wartawan di Purwokerto, Selasa (16/8/2022).
Pihaknya juga mengatakan jika polisi masih melakukan pengejaran terhadap gangster yang tergabung dalam beberapa aliansi.
16 ABG yang diduga terlibat dalam sweeping yang terjadi di Kota Purwokerto pada Minggu (14/8/2022) dinihari ditangkap. Foto: Istimewa
Selain 16 ABG, polisi juga mengamankan 6 sepeda motor yang diduga dikendarai oleh para ABG. Para ABG yang terlibat diangkut menggunakan truk dan dikawal ketat aparat kepolisian.
ABG yang diamankan berasal dari sejumlah wilayah di Cilacap. Sampai sekarang, ABG tersebut masih di ruang Satreskrim Polresta Banyumas.
Editor : Arbi Anugrah