Logo Network
Network

Terjadi Kekosongan Pejabat, Pemkab Purbalingga Bentuk Panitia Seleksi

Aryo Rizqi
.
Selasa, 30 November 2021 | 19:20 WIB
Terjadi Kekosongan Pejabat, Pemkab Purbalingga Bentuk Panitia Seleksi
Pemkab Purbalingga melakukan proses seleksi terbuka yang dipimpin oleh tim Pansel (panitia seleksi) untuk mengisi kekosongan pejabat daerah. (Foto: Humas Pemkab Purbalingga).

PURBALINGGA, iNews.id - Pemerintah Kabupaten Purbalingga tengah mengalami kekosongan pejabat daerah. Kondisi ini merupakan peluang yang sangat terbuka lebar bagi ASN di lingkungan pemerintah Kabupaten Purbalingga.

Untuk mengatasi hal tersebut, Pemkab Purbalingga telah melakukan proses seleksi terbuka yang dipimpin oleh tim Pansel (panitia seleksi) yang bekerjasama dengan pihak ketiga dalam hal ini universitas atas rekomendasi dari Komisi Aparatur Sipil Negara (KASN). Diharapkan pada bulan Desember sudah dapat dilakukan pelantikan pejabat dan penataan ASN di lingkungan Pemerintah Kabupaten Purbalingga.

“Mudahan proses yang dilakukan pansel segera selesai dan segera kami mintakan persetujuan dari KASN. Desember kami akan lakukan pelantikan, karena dengan kekosongan yang jumlahnya cukup banyak itu, banyak jabatan-jabatan yang dirangkap oleh plt, tentunya kinerja kita di jajaran pemerintah tidak maksimal.” kata Bupati Purbalingga, Dyah Hayuning Pratiwi, di Pendopo Dipokusumo, Selasa (30/11/2021).

Tiwi mengatakan hal tersebut saat acara Sosialisasi Penerapan Manajemen Kinerja, Kebijakan Pengisian Jabatan Pimpinan Tinggi dan Penegakan Disiplin PNS Serta Urgensitas Perlindungan ASN di Lingkungan Pemerintah Kabupaten Purbalingga.

Setidaknya ada 8 jabatan yang kosong untuk eselon 2, kemudian 38 di posisi jabatan administrator dan sekitar 40 jabatan pengawas. 

Dia mengatakan, dengan dilantiknya para pejabat guna mengisi kekosongan jabatan, Ia berharap pemerintahan Kabupaten Purbalingga dapat berjalan sesuai harapan, profesional dan memberikan pelayanan yang baik kepada masyarakat. 

“Pemerintahan yang profesional harus didukung dengan sumber daya manusia atau SDM birokrasi yang baik dan tangguh. Tentunya didukung dengan birokrasi yang memiliki integritas yang baik, kinerja yang baik dan kompetensi yang baik pula.”jelasnya.

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News

Halaman : 1 2
Bagikan Artikel Ini
Konten di bawah ini disajikan oleh Advertiser. Jurnalis iNews Network tidak terlibat dalam materi konten ini.