JAKARTA,iNews.id - 2 jenderal polisi asal Indonesia dan Thailand mempertaruhkan gengsinya di Final Piala AFF 2020.
Ya, pucuk pimpinan dari asosiasi sepak bola masing-masing negara ternyata seorang jenderal polisi. Ketua Umum PSSI Mochamad Iriawan adalah seorang purnawiran polisi dengan pangkat terakhir komisaris jenderal. Dia pensiun dari institusi kepolisian pada 31 Maret 2020.
Seperti halnya Timnas Indonesia hari ini, tim nasional sepak bola Thailand juga diasuh seorang jenderal polisi yang memimpin asosiasi sepak bola setempat (Football Association Thailand/FAT).
Jenderal Somyot Poompanmoung (Foto: Gulf News.com)
Somyot Poompanmoung adalah mantan jenderal polisi Thailand yang memimpin FAT sejak 11 Desember 2016. Somyot menduduki jabatan yang kosong sepeninggal Worawi Makudi. Ketika itu, Worawi sedang diselidiki FIFA atas dugaan skandal pemalsuan sehingga dijatuhi sanksi Komisi Etik FIFA. Dia dihukum tak boleh beraktivitas di jagat bola selama lima tahun dan denda 10.000 swiss franc.
Somyot Poompanmoung dan Iwan Bule sama-sama berambisi membawa timnya menang. Sayang, Ketum PSSI Iwan Bule tidak mendapat dukungan penuh dari masyarakat pecinta sepak bola di Tanah Air.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta