get app
inews
Aa Text
Read Next : Horor Kemacetan di Ajibarang, Kadinhub Banyumas Berharap Jalan Tol Pejagan–Cilacap Segera Terwujud

China Tertarik Garap Proyek Tol Terpanjang di Indonesia Gedebage-Cilacap

Minggu, 23 Juli 2023 | 18:16 WIB
header img
Pembangunan Tol Getaci. (Foto/Ilustrasi/Dok)

JAKARTA, iNewsPurwokerto.id - Pembangunan jalan tol Getaci (Gedebage–Tasikmalaya–Cilacap) menjadi ruas tol yang masuk dalam daftar Proyek Strategis Nasional. Jalan tol Gedebage-Cilacap ini juga menjadi tol terpanjang di Indonesia yang terus di dorong oleh Pemerintah.

Proyek yang ditargetkan rampung dari Gedebage - Tasikmalaya sesuai Peraturan Menteri Koordinator Bidang Perekonomian (Permenko) Nomor 9 Tahun 2022 tentang Perubahan Daftar Proyek Strategis Nasional. Bahkan, proyek ruas tol terpanjang ini sempat gagal tender dan hingga kini belum mendapatkan calon investor yang tertarik untuk menggarap.

Direktur Jenderal Pembiayaan Infrastruktur Kementerian PUPR, Herry Trisaputra Zuna mengatakan jika proyek tersebut saat ini sudah dilelang ulang dan memangkas paket-paket pengerjaan. Salah satunya fokus penyelesaian hingga Ciamis, dari target awal tembus hingga Cilacap.

"Nanti kalau dapat badan usaha, tanah sudah ada yang bisa dikerjakan, mulai Gedebage sampai Ciamis, itu lebih terukur dan sisanya akan kita paket lagi, dan itu juga untuk mendorong minat badan usaha," kata Herry TZ saat ditemui iNews.id dikutip Minggu (23/7/2023).

Saat ini proses tender sudah masuk pada tahap persiapan. Bahkan, sudah beberapa badan usaha sudah menunjukkan ketertarikannya berdasarkan market sounding yang dilakukan, baik dari BUMN atau swasta nasional, proyek ruas tol Gedebage-Cilacap ini juga tengah dilirik oleh investor asing, seperti China.

"Saat ini sudah ada ketertarikan pengusaha, ada dua investor China yang menyatakan minatnya secara langsung, kalau yang lokal ada Jasa Marga dan segala macam," ucap Herry.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut