Selain promo opening, Ta Wan restoran juga memiliki berbagai promo reguler yang hadir setiap bulannya. Salah satunya promo Oktober Ceria.
"Jadi kalau di kita utamanya sih memang (menu) keluarga, tapi kita juga ada menu-menu yang personal, seperti nasi goreng mie goreng itu memang porsinya personal, mulai dari Rp30 ribuan aja. Jadi kalau mau sendirian Itu juga bisa, kita ada menu-menu yang memang personal," ucapnya.
Sebelum membuka cabang Ta Wan di kota Purwokerto, jaringan PT Eatwell Culinary Indonesia yang menaungi beberapa brand restoran ternama, seperti Ta Wan, Ichiban Sushi, Dapur Solo juga membuka cabang di Jember. Menurutnya, potensi pasar Chinese food masih cukup besar.
"Potensi pasar masih cukup besar, karena ibaratnya kalau di sini juga khususnya kalau di Purwokerto untuk restoran Chinese makan tengah, saya lihat juga masih belum ada, jadi untuk potensialnya sangat bisa," jelasnya.
Untuk Ta Wan restoran yang berada di lantai 1 Rita Supermall Purwokerto ini juga memiliki ruang outdoor dan ruang private. Bahkan tidak menutup kemungkinan, Ta Wan Purwokerto membuka ruang reservasi untuk acara ulang tahun, wedding, resepsi pernikahan dengan sajian makanan buffet dan prasmanan.
Editor : Arbi Anugrah