Ada beberapa syarat yang harus dipenuhi untuk melaju ke babak berikutnya dalam Piala Dunia U-17 2023, yang terdiri dari enam grup dengan empat tim di setiap grupnya. Sesuai regulasi, dua tim teratas dan empat tim peringkat ketiga terbaik akan melangkah ke 16 Besar.
Saat ini, Timnas Indonesia U-17 menempati posisi ketiga di Grup A dengan mengumpulkan 2 poin. Garuda Asia berada di bawah Maroko (3 poin) dan Ekuador (4 poin), sementara Panama menduduki peringkat terbawah klasemen dengan 1 poin.
Pertandingan terakhir Timnas Indonesia U-17 akan melawan Maroko pada Kamis (16/11/2023), sementara Panama akan menghadapi pemuncak klasemen Ekuador. Timnas Indonesia U-17 harus meraih kemenangan untuk otomatis lolos ke 16 Besar.
Meskipun masih ada peluang melalui jalur peringkat ketiga terbaik dengan imbang atau kalah dari Maroko, namun hal ini memiliki risiko tinggi karena perlu menunggu hasil dari grup lain. Saat ini, Indonesia berada di posisi keempat dalam peringkat ketiga terbaik, di bawah Iran, Uzbekistan, dan Jepang yang semuanya mengumpulkan 3 poin.
Syarat Indonesia bisa lolos jika imbang atau kalah adalah:
1. Imbang lawan Maroko: Timnas Indonesia U-17 harus menunggu hasil Grup E dan F, di mana Meksiko tidak boleh menang atas Selandia Baru di Grup F, dan Korea Selatan tidak boleh menang melawan Burkina Faso di Grup E.
2. Kalah dari Maroko: Indonesia juga bisa lolos jika kalah dari Maroko, tetapi harus berharap Meksiko dan Korea Selatan tidak menang. Selain itu, Indonesia harus berharap Ekuador menang atas Panama di Grup A untuk memastikan diri lolos sebagai salah satu dari empat peringkat ketiga terbaik dalam Piala Dunia U-17 2023.
Editor : EldeJoyosemito