Sementara daftar delapan tim yang lolos ke perempat final Liga Europa telah diumumkan pada Jumat (15/3/2024) dini hari WIB.
Italia menjadi negara dengan jumlah perwakilan terbanyak, yakni tiga tim. Ketiga tim tersebut adalah AC Milan, Atalanta, dan AS Roma. I Rossoneri melaju setelah mengalahkan Slavia Praha dengan agregat 7-3. Atalanta berhasil menyingkirkan Sporting Lisbon dengan agregat 3-2, sementara AS Roma menyingkirkan Brighton & Hove Albion dengan agregat 4-1.
Sementara itu, Spanyol tidak memiliki wakil setelah Villarreal tersingkir oleh Marseille. Ini berbeda dengan Liga Champions, di mana Spanyol mengirimkan tiga wakil ke perempat final, sedangkan Italia tidak memiliki perwakilan.
Inggris mengirimkan dua timnya ke perempat final Liga Europa, yaitu Liverpool dan West Ham United. Sementara itu, Portugal, Prancis, dan Jerman masing-masing mengirimkan satu wakil ke perempat final.
Pengundian perempat final Liga Europa akan dilakukan pada Jumat (15/3/2024) malam WIB bersamaan dengan Liga Champions. Semua akan menantikan apakah akan ada pertandingan besar di fase ini.
Berikut adalah daftar delapan tim yang lolos ke perempat final Liga Europa:
1. AC Milan
2. AS Roma
3. Atalanta
4. Liverpool
5. West Ham
6. Marseille
7. Bayer Leverkusen
8. Benfica
Editor : EldeJoyosemito