get app
inews
Aa Read Next : Truk Tangki Kecelakaan, Sopir Tewas Usai Kendaraan Terjun ke Sungai di Brebes

Pengendara Motor Bawa Janur Ketupat Lebaran Tewas Terlindas Bus Trans Banyumas

Senin, 08 April 2024 | 18:52 WIB
header img
Pengendara Motor Bawa Janur Ketupat Lebaran Tewas Terlindas Bus Trans Banyumas. Foto: Arbi Anugrah

BANYUMAS, iNewsPurwokerto.id - Seorang pengendara motor tewas seketika usai terlindas bus Trans Banyumas di depan Pasar Karanglewas, Kecamatan Karanglewas, Banyumas, Senin (8/4/2024) sore sekitar pukul 16.15 WIB. Korban merupakan seorang perempuan yang tengah membawa janur guna membuat ketupat Lebaran.

Menurut Rikun, saksi mata di lokasi kejadian mengatakan jika dirinya pertama kali mengetahui kecelakaan antara motor bernomor polisi R 3341 US dengan bus Trans Banyumas nomor polisi R 7288 QA usai mendengar suara benturan.

"Saya tahunya itu sudah dengar suara brak..!! dan mobil transnya ngerem, tiba-tiba ya sudah (kejadian). Itu posisinya jatuhnya di pertengahan bus, jadi tengah-tengah bus, makanya (korban) kelindasnya roda belakang," kata Rikun kepada wartawan di lokasi kejadian.

Saat kejadian tampak warga dan pihak kepolisian yang tengah berjaga mengatur arus mudik berusaha menolong korban, namun nahas korban langsung meninggal di lokasi kejadian. Pihak kepolisian pun langsung membawa jasad korban ke rumah sakit.

Menurut sopir bus Trans Banyumas, Suprianto mengatakan jika saat sedang berjalan, ia melihat ada pengendara motor berhenti di tengah garis marka jalan dan berusaha menyebrang ke arah kanan. Setelah itu, ia berusaha ambil ke kiri dengan pelan, tiba-tiba terjadi kecelakaan, dan awalnya ia mengira itu kecelakaan motor dengan motor.

"Saya sedang jalan, dan di kanan itu ada motor berhenti mau belok ke kanan (di tengah garis marka), saya ambil kiri pelan, nah tahu-tahu saya sudah lewatin motor itu dan derr. Kemungkinan (kena ban belakang) saya tidak melihat. Saya kira motor sama motor, dan saya berhenti setelah lihat spion," kata Suprianto.

Dari pantauan di lokasi, kecelakaan ini sempat membuat kemacetan panjang di jalan utama yang dilalui para pemudik. Hingga berita ini diturunkan, belum ada keterangan resmi dari pihak kepolisian terkait identitas perempuan yang menjadi korban kecelakaan tersebut. 

 

Editor : Aryo Arbi

Follow Berita iNews Purwokerto di Google News Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut