get app
inews
Aa Text
Read Next : Mahasiswa Unsoed Ciptakan Permainan Cegah Stunting, Raih Medali Emas Kompetisi Internasional

Jadwal Registrasi Jalur SNBP Unsoed Mulai Jumat Hari Ini

Jum'at, 10 Mei 2024 | 10:05 WIB
header img
Juru Bicara Unsoed Mite Setiansah. (Foto: Istimewa)

Calon mahasiswa yang belum menyelesaikan pendaftaran online harus mengisi ulang biodata sesuai dengan ketentuan baru. Beberapa perubahan termasuk dalam perhitungan jumlah tanggungan. "Dari evaluasi sebelumnya, banyak kesalahan dalam input data. Diminta mengisi jumlah tanggungan termasuk orang tua, namun banyak yang hanya mengisi anak yang menjadi tanggungan, sehingga UKT yang dikenakan menjadi tinggi," ungkap Mite.

"Dalam sistem baru, yang perlu diisi adalah jumlah anak yang belum bekerja saja, dan sistem secara otomatis akan menambahkan dua orang tua. Ini akan lebih menguntungkan bagi mahasiswa, karena walaupun kenyataannya orang tua tunggal, tetap akan dihitung dua," papar Mite.

Ia mengimbau para calon mahasiswa untuk terus memantau informasi resmi melalui website atau media sosial resmi Unsoed.

"Jika ada pertanyaan atau kejelasan yang dibutuhkan, silakan menghubungi Unit Layanan Terpadu di Gedung Kantor Pusat Administrasi pada jam kerja," lanjutnya.

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut