Singkat cerita, penanaman tiang pancang mulai dilakukan pada tahun 1961. Setelah melalui waktu 17 tahun, Masjid Istiqlal resmi digunakan pada 22 Februari 1978.
Sedangkan penamaan "Istiqlal" diambil dari bahasa Arab yang berarti "Merdeka" sebagai wujud rasa syukur bangsa Indonesia atas kemerdekaan yang diberikan Allah Subhanahu wa ta'ala.
Bangunan utama Masjid Istiqlal terdiri dari lima lantai dan satu lantai dasar. Gaya arsitektur modern ditopang dengan dinding dan lantai berlapis marmer. Selain itu, Masjid Istiqlal juga dihiasi ornamen geometrik dari baja antikarat.
Sebuah kubah besar berdiameter 45 meter ditopang 12 tiang besar juga membuat masjid ini terlihat kian megah. Masjid Istiqlal juga dilengkapi menara setinggi 6.666 sentimeter yang sesuai dengan jumlah ayat Alquran. Masjid Istiqlal mampu menampung sekira 200 ribu jamaah.
Wallahu a'lam bishawab.
Editor : Vitrianda Hilba SiregarEditor Jakarta