get app
inews
Aa Text
Read Next : 14 Tempat Wisata di Purwokerto, Libur Panjang Akhir Tahun 2024 Segera Tiba

BI Purwokerto Diminta Lanjutkan Sinergi dan Kolaborasi untuk Kendalikan Inflasi

Jum'at, 28 Juni 2024 | 15:59 WIB
header img
Asisten Gubernur Bank Indonesia (BI) Doddy Zulverdi meminta kepada BI Purwokerto untuk memperkuat sinergi dan kolaborasi dalam pengendalian inflasi daerah. (Foto: Istimewa)

Sementara untuk kegiatan pengukuhan tersebut merupakan rangkaian dari pelantikan dan serah terima jabatan yang telah dilakukan pada tanggal 15 Desember 2023. Pengukuhan yang berlangsung di Hastina Convention Center, Hotel Java Heritage Purwokerto sekaligus menjadi momen memperkenalkan Pimpinan BI Purwokerto yang baru kepada stakeholders maupun mitra strategis. Yang selama ini telah menjalin kerja sama dan bersinergi dalam pelaksanaan tugas BI di Banyumas Raya yang meliputi Kabupaten Banyumas, Cilacap, Purbalingga, dan Banjarnegara.

Doddy juga menyampaikan apresiasi kepada Rony Hartawan atas kontribusi dan kinerja terbaik yang telah diberikan semasa menjabat sebagai Kepala Perwakilan BI Purwokerto sejak tahun 2022 hingga 2023 yang kini menjadi Kepala BI Sulawesi Tengah. 

Hal ini tercermin dari terkendalinya inflasi di wilayah kerja BI Purwokerto berkat dukungan sinergi dan kolaborasi yang baik antara anggota TPID dengan Bank Indonesia Purwokerto. 

"Kepada Ibu Christoveny yang mengemban amanah sebagai Kepala Perwakilan BI Purwokerto untuk melanjutkan sinergi dan kolaborasi dengan Pemerintah Daerah serta mitra strategis lainnya untuk mendorong pertumbuhan ekonomi yang berkelanjutan didukung dengan inflasi yang rendah dan stabil,"jelasnya.

Pj Bupati Banyumas Hanung Cahyo Saputro menyampaikan apresiasi kepada Rony  atas sinergi dan kolaborasi yang baik selama menjabat sebagai Kepala Perwakilan BI Purwokerto yang lama dan menyambut Kepala Perwakilan yang baru. 

Editor : EldeJoyosemito

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut