PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Festival lampion memeriahkan malam kedua Dieng Culture Festival (DCF) 2024. Malam makin sempurna ketika Parade Hujan melantunkan Untuk Perempuan yang Sedang di Pelukan dan membuat ribuan pengunjung ikut bernyanyi bareng.
Ribuan lampion diterbangkan secara serempak di Lapangan Pandawa, Desa Dieng Kulon, Kecamatan Batur, Kabupaten Banjarnegara pada Sabtu tengah malam (23/8/2024) sebagai penutup DCF 2024.
Cahaya lampion yang berkelap-kelip menghiasi langit malam di Kawasan Dataran Tinggi Dieng. Para pengunjung berbondong-bondong mengabadikan momen indah tersebut.
Malam kedua DCF 2024 dimulai dengan pertunjukan Jazz Atas Awan, di mana sejumlah bintang tamu turut memeriahkan acara. Danilla membuka pertunjukan dengan membawakan lagu-lagu andalannya, dilanjutkan dengan penampilan Parade Hujan yang menambah suasana semakin romantis.
Penampilan Dikta di bagian akhir semakin menghangatkan suasana malam di Dieng. Setelah menyanyikan lagu terakhir, Dikta memulai prosesi penerbangan lampion.
Nita, salah satu pengunjung dari Cengkareng, Jakarta Barat, mengatakan bahwa sebelum menerbangkan lampion, ia menyelipkan harapan. "Harapannya semoga kita semua selalu sehat dan impian kita bisa tercapai," ujarnya.
Editor : EldeJoyosemito