Bupati Sadewo Pimpin Apel dan Halal Bihalal PMI Banyumas

PURWOKERTO, iNewsPurwokerto.id-Bupati Banyumas Sadewo Tri Lastiono yang juga menjabat sebagai Ketua Palang Merah Indonesia (PMI) Kabupaten Banyumas memimpin apel sekaligus menghadiri acara Halal Bihalal Keluarga Besar PMI Banyumas.
Kegiatan ini digelar di halaman Gedung Unit Donor Darah PMI Sokaraja, Selasa (15/4/2025), dan diikuti oleh jajaran pengurus, relawan, serta tamu undangan lainnya.
Dalam amanatnya, Bupati Sadewo mengapresiasi dedikasi PMI Banyumas yang dinilainya telah menunjukkan kinerja profesional dan berkelanjutan dalam menjalankan misi kemanusiaan.
“PMI Banyumas telah berjalan dengan baik dan profesional. Saya harap kekompakan dan solidaritas ini terus terjaga demi pelayanan yang lebih optimal,” ujarnya.
Sadewo juga menyampaikan kebanggaannya karena PMI Banyumas kini menjadi salah satu rujukan nasional. Menurutnya, banyak daerah lain yang menjadikan PMI Banyumas sebagai tempat studi banding.
“Ini bukti bahwa kerja keras dan komitmen PMI Banyumas diakui di tingkat nasional. Sebuah kebanggaan bagi kita semua,” tambahnya.
Editor : Elde Joyosemito