get app
inews
Aa Text
Read Next : Video Casa De Lani Resort & Convention Resmi Dibuka

Pemilihan Kakang Mbekayu Purbalingga 2025 Meriah, Siap Gairahkan Pariwisata

Minggu, 27 April 2025 | 19:26 WIB
header img
Pemilihan Kakang Mbekayu Purbalingga 2025 Meriah, Siap Gairahkan Pariwisata. Foto: Dok Humas Pemkab Purbalingga

PURBALINGGA, iNewsPurwokerto.id – Malam Grand Final Pemilihan Kakang Mbekayu Duta Wisata Purbalingga 2025 berlangsung semarak di Aula Purbasari Pancuran Mas pada Sabtu malam (26/4). Sebanyak 20 finalis, terdiri dari 10 putra dan 10 putri, tampil percaya diri menampilkan bakat, kepribadian, dan wawasan mereka tentang dunia pariwisata.

Sebelum mencapai tahap final, para peserta telah melewati seleksi ketat dari total 67 pendaftar, 35 perempuan dan 32 laki-laki yang disaring melalui seleksi administrasi dan serangkaian tahapan penilaian.

Bupati Purbalingga, Fahmi Muhammad Hanif, dalam sambutannya berharap para Kakang dan Mbekayu terpilih tak sekadar menjadi ikon, tetapi juga teladan generasi muda dan motor penggerak pariwisata daerah.

“Saya ingin para Kakang dan Mbekayu ini bisa berkolaborasi dan bersinergi dengan berbagai pihak untuk memajukan pariwisata Purbalingga. Pariwisata yang tumbuh akan memberi dampak positif bagi banyak sektor lainnya,” ujar Bupati Fahmi, dalam keterangannya, Minggu (27/4/2025).

Sebagai bentuk dukungan nyata, Bupati Fahmi turut mendonasikan gajinya sebesar Rp25 juta untuk mendukung program para duta wisata. Dukungan serupa juga datang dari Owner Purbasari Pancuran Mas, Sarimun, yang menyumbangkan Rp10 juta.

Kepala Dinas Pemuda, Olahraga, dan Pariwisata (Dinporapar) Purbalingga, R. Budi Setiawan, mengapresiasi kolaborasi seluruh pihak yang menyukseskan ajang ini. Ia berharap para duta terpilih mampu mengangkat potensi wisata Purbalingga ke tingkat lebih tinggi, mulai dari wisata alam, buatan, hingga kuliner lokal.

"Kami berterima kasih atas dukungan semua pihak, termasuk dari kabupaten tetangga. Semoga Kakang dan Mbekayu terpilih dapat membawa perubahan positif dan memperkenalkan Purbalingga lebih luas," ujar Budi.

Pada malam yang penuh semangat tersebut, Febrian Kharisma Putra dinobatkan sebagai Kakang Purbalingga, sementara Ghaniya Maulida Nurdiana terpilih sebagai Mbekayu Purbalingga 2025. Keduanya berjanji akan menjalankan amanah sebagai duta wisata dengan sepenuh hati.

“Kami berharap bisa membantu memperkenalkan dan memajukan pariwisata Purbalingga, baik di tingkat lokal, nasional, maupun internasional. Semoga kami dapat membawa nama baik Purbalingga melalui berbagai kegiatan promosi wisata," ujar keduanya.

Ajang ini menjadi lebih dari sekadar kontes ia menjadi bukti bahwa generasi muda siap berdiri di garis depan untuk membangun dan memperkenalkan kekayaan potensi daerahnya kepada dunia.

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut