get app
inews
Aa Text
Read Next : Al Irsyad Al Islamiyyah Purwokerto Peduli Lingkungan, Tanam 2 Ribu Pohon di 10 Titik

Mengintip Kisah Makam di Tengah Jalan Ragasemangsang Kota Purwokerto

Jum'at, 25 Maret 2022 | 08:52 WIB
header img
Makam di tengah jalan di Purwokerto. (Foto: Agustinus Yoga Primantoro/ iNews.id)

Suwito juga menceritakan terkait makam tersebut yang enggan untuk dipindahkan. Ia bercerita bahwa dulu makam tersebut hendak dipindahkan untuk pelebaran jalan, namun terjadi hal-hal di luar nalar yang dialami ketika hendak memindahkannya.

"Waktu Pak Mardjoko jadi bupati, makam itu mau dipindah supaya gak menghalangi jalan. Cuman makam itu nggak mau dipindah, ketika dipaksakan ada yang ambruk (pingsan). Terus ada yang mimpi kalo katanya (makam teraebut) minta kepala kambing," tuturnya.

Fakta lain terkait makam tersebut adalah banyak orang dari luar Banyumas berdatangan ke makam tersebut untuk berziarah. Hingga ada pula yang mendapat wangsit atau petunjuk agar datang ke makam tersebut. 

"Cuman orang-orang di luar Purwokerto yang banyak datang ke sana, ada yang dari Tasikmalaya, Cirebon, Pekalongan, malah ada yang dari Sumatera. Ceritanya dia disuruh ke Banyumas menanyakan sebuah makam di sana. Terus ketemu sama ketua RT yang dulu, setelah keluar dari makam, dia kasih uang buat bikin slametan untuk orang sini. Jauh-jauh dari Sumatera karena ada petunjuk," tambahnya.

Keanehan lain juga dirasakan oleh Suwito selama berjualan di dekat makam tersebut. Sudah puluhan ia berjualan di sana dan meski jalanan ramai, tidak pernah ia melihat kecelakaan yang terjadi.

"Di sana mas, anehnya lagi, biar pun jalan di sana ramai, tidak pernah terjadi kecelakaan. Pada suatu ketika, ada dua motor dari arah utara. Itu sama2 motor bebek, yang satu dari arah kiri mau ke kanan tanpa riting, mendadak. Motor satunya ngerem ciiitttt, berhenti persis di temboknya. Aneh tapi nyata," tukasnya.

Terlepas dari berbagai versi cerita yang banyak bermunculan terkait makam tersebut, sangat disayangkan apabila sejarahnya menguap begitu saja. Perlu adanya sebuah tindakan untuk menelisik lebih lanjut terkait latar belakang keberadaan makam tersebut terutama melalui dokumen-dokumen sejarah maupun artefak-artefak yang bisa menjadi petunjuk terkait keberadaan makam tersebut. Terlebih lagi cerita-cerita tersebut merupakan bagian dari warisan leluhur yang diberikan turun-temurun.

 

 

Editor : Arbi Anugrah

Follow Whatsapp Channel iNews untuk update berita terbaru setiap hari! Follow
Lihat Berita Lainnya
iNews.id
iNews Network
Kami membuka kesempatan bagi Anda yang ingin menjadi pebisnis media melalui program iNews.id Network. Klik lebih lanjut