PASURUAN, iNews.id - Cerita horor wisatawan Gunung Bromo yang hilang dan ditemukan di dasar jurang menjadi kisah tersendiri. Roni Nur Efendi, korban hilang itu mengaku bertemu sosok perempuan cantik saat diperjalanan, ia kemudian diajak untuk mampir ke tempatnya.
Pengakuan korban itu pun sontak membuat semua orang terbelalak. Apalagi ketika ditemukan, ia dalam kondisi selamat meski berada di dasar jurang.
Titik ditemukannya korban sendiri berada di kemiringan 65 derajat di Gunung Emprit, Blok Pusung Duwur, Desa Wonokitri, yang berjarak 200 meter dari lokasi sepeda motor ditemukan. Medannya berada di bawah perbukitan jurang di Pusung Duwur, Desa Wonokitri, Kecamatan Tosari, Pasuruan.
Meski demikian, wisatawan tersebut ditemukan dalam kondisi selamat dan sehat, tanpa ada luka-luka sedikit pun. BPBD Kabupaten Malang yang turut membantu melakukan pencarian mengakui korban selamat dan hanya menderita dehidrasi, akibat kurang cairan dan kelelahan.
"Saat ditemukan kondisi korban lemas dan dehidrasi, ditemukan kurang lebih 200 meter dari lokasi penemuan sepeda motor dan barang bukti yang bersangkutan," ucap Kabid Kedaruratan dan Logistik BPBD Kabupaten Malang Sadono Irawan, Selasa (21/6/2022).
Editor : Arbi Anugrah
Artikel Terkait